The Voice: Finale

Oleh: aihasibuan - 02 Jul 2011

The most exciting singing competition. Itulah The Voice. Dan 4 bakat paling exciting dari acara ini, para pelatih pastinya, memulai acara dengan menyanyikan lagu 'Under Pressure'. Adam Levine, Blake Shelton, CeeLo Green, dan Christina Aguilera. Setiap penampilan mereka di The Voice memang selalu menghebohkan. Tayangan berikutnya dalah bagaimana The Voice di mulai 10 minggu yang lalu hingga akhirnya mendapatkan 4 terbaik di final ini. Beverly McClellan, Dia Frampton, Javier Colon, dan Dia Frampton akan tampil 2 kali; menyanyikan lagu original dan tampil duet dengan pelatih masing-masing.

Javier Colon - Stich by Stich

This is sick! Javier Colon dibantu oleh Rodney Jerkins sebagai produser lagunya. Yes, intro lagunya mirip sama lagu Backstreet Boys 'I Want It That Way', dan lagunya adalah sebuah lagu pop R&B yang sangat indah. Sangat menjual. Sangat menjanjikan. Bukan tipikal lagu kemenangan, tapi lagu ini akan sangat berhasil di penjualan dan airplay. Javier bermain gitar di penampilannya. Tidak ada nilai negatif dalam penampilan ini.

Blake: I have a lot of respect for this guy.

Christina: Your excution was really well.

CeeLo: I agree with Christina, I enjoyed it.

Adam: You finally did it.

Blake Shelton & Dia Frampton - I Won't Back Down

Blake dan Dia tampil kompak. Keduanya memakai setelan dan bermain gitar dan mengenakan kacamata hitam. Vokal mereka saling melengkapi. It's a good performance. Lirik lagunya juga sangat menginspirasi.

Vicci Martinez - Afraid To Sleep

Lagu Vicci diproduksi oleh Butch Walker. Sebuah lagu yang sangat personal buat Vicci, dan CeeLo pun menyarankan untuk menambah porsi emosional dalam nyanyian Vicci. Penampilannya seperti sebuah konser. Kualitas vokalnya sangat jernih dan bertenaga.

Adam: You are a powerful thing.

Blake: It's inspiring.

Christina: It felt like a great concert.

CeeLo: I love you so much.

Kompetisi dihentikan sejenak untuk penampilan khusus oleh Pitbull dan Ne-Yo yang menyanyikan lagu 'Give Me Everything Tonight'. Mereka membawa serta para penari seksi dan Ne-Yo menyempatkan diri untuk mencium tangan Christina.

Christina Aguilera & Beverly McClellan - Beautiful

Christina pernah menampilkan lagu ini dalam berbagai cara, orkestra, piano, intimate, tapi belum pernah dibawakan dengan cara yang ditampilkannya bersama Beverly. Christina pun mengajak Linda Perry dalam penampilan mereka. Kalau Pitbull dan Ne-Yo berpikir mereka telah mencuri acara ini, well hey, Christina Aguilera mencurinya dari mereka.

The Voice pun kembali menampilkan sesuatu yang spesial. Katharine McPhee, runner-up American Idol musim 5, bintang utama serial Smash yang akan tayang di NBC, hadir untuk memberikan cuplikan serial tersebut. Ini juga sesuatu yang harus kita jadikan tontonan wajib!

Dia Frampton - Inventing Shadows

Penulis lagu untuk Dia adalah Fraser T Smith. Lagu lain yang akan sangat baik di penjualan dan airplay. Dia menampilkan lagunya sambil bermain piano. Tarikan nafasnya di setiap memulai kalimat baru sangat kentara.

Christina: Really lovely.

CeeLo: It was wonderful.

Adam: It was amazing.

Blake: Distraction. iTunes.

Adam Levine & Javier Colon - Man In The Mirror

Yang dua ini tampil dalam setelan hitam. Hanya ada Adam, hanya ada Javier. Duet mereka sederhana tapi menarik perhatian. Penampilan spesial finalis dan pelatih masing-masing memberi variasi dalam acara, meskipun hasil penjualan lagu mereka enggak dihitung sebagai penentu kemenangan.

Penampilan khusus lagi. Kali ini Brad Paisley yang tampil di atas panggung. Sebelumnya, Brad juga tampil dalam tayangan di semifinal, saat Blake Shelton membawa Dia dan Xenia ke sebuah acara. Guess what? Dari kursinya, Blake bernyanyi bersama Brad dan menjadikan 'Don't Drink The Water' sebagai duet hebat.

Beverly McClellan - Love Sick

Penampilan solo paling bersemangat jatuh kepada Beverly McClellan. Di saat setiap orang berfikir kalau Bev akan mengawali penampilannya dengan sebuah piano, ternyata dirinya langsung ber-Rock&Roll. Di bagian bridge baru piano yang ada di atas panggung dimainkannya. Penampilan solid lainnya dari Beverly. Standing O dari keempat pelatih.

CeeLo: Talented, original. You killed it!

Adam: You really sold it tonight.

Blake: It's awesome.

Christina: You rock that, something new and interesting.

CeeLo Green & Vicci Martinez - Love Is A Battlefield

Both got the voice, both got the performance. The wardrobe, the fire, the young dancers, the whole performance is fantastic! Dalam tahap ini, siapa saja bisa menang!

RESULT!!!

Dalam 12 episode yang ditayangkan di 10 pekan, The Voice harus berakhir di musim perdananya. Cepat memang, ini dikarenakan di setiap episodenya mereka harus kehilangan 4 peserta, hingga akhirnya mendapat 4 nama terbaik.

Vicci Martinez, tampil di result bersama Pat Monahan menyanyikan Drops of Jupiter dengan intro Hey Soul Sister.

Javier Colon, tampil di result bersama Stevie Nicks menyanyikan Landslide.

Beverly McClellan, tampil di result bersama Ryan Tedder menyanyikan Good Life.

Dia Frampton, tampil di result bersama Miranda Lambert.

Dia Frampton dan Javier Colon adalah 2 teratas. Dan JAVIER COLON IS THE VOICE dengan selisih 2% dari Dia.

aihasibuan
More from Creative Disc