Time Tunnel: Busted

Oleh: welly - 25 Aug 2011

Image and video hosting by TinyPicBusted tidak serta merta hadir di dunia ini dengan nama demikian. Karena cikal bakal band ini adalah sekumpulan anak muda yang terdiri dari James Bourne (gitar dan vokal), Mark Dillon (vokal), Matt Willis (drum), Owen Doyle (bass dan vokal), dan Ki McPhail (gitar dan vokal) yang tergabung dalam grup The Terminates. Mereka menggabungkan diri di sekitaran tahun 2000 hingga akhirnya mendapatkan penanganan manajerial secara profesional dan mengubah nama mereka menjadi Buster. Nama apakah Buster itu? Ternyata itu adalah nama hewan piaraan teman mereka. Berhubung penanganan manajerialnya sudah terkonsep dengan baik, band ini pun berhasil mendobrak ke pertelevisian. Nah, di dalam debut mereka ini nama mereka akhirnya menjadi Busted, setelah Geri Halliwell, salah satu personel Spice Girls memperkenalkan mereka dengan nama tersebut.

Berubah nama, berubah pula formasi. Enggak tanggung-tanggung, tiga orang dari grup ini keluar. Ki dan Owen, juga Mark. Hingga meninggalkan James dan Matt dalam grup. Enggak lama, Tom Fletcher gabung dengan grup ini. Tapi sebelum sempat rekaman, Tom malah kabur dan gabung ke grup McFly. Syukurnya, kuintet yang sudah menjadi duet ini enggak lama-lama sepinya. Karena Charlie Simpson direkrut menjadi gitaris utama dan jadilah Busted sebuah band dengan formasi trio. Nasib pun semakin mendekatkan mereka ke yang popularitas. Band ini ditawari kontrak sama Simon Cowell di bawah labelnya, SyCo. Tapi mereka tolak. Mungkin karena jalur yang mereka ambil kurang klik dengan jalur pop-nya Simon. Dan jadilah Busted bernanung di bawah payung Universal Island.

Di tahun 2002 nama Busted cukup banyak dibicarakan. Mereka muncul sebagai cover majalah Smash Hits bahkan sebelum debut single mereka dirilis. Makanya, saat akhirnya single 'What I Go To School For' dirilis pada bulan September 2002, enggak heran lah lagunya bisa nongkrong di posisi 3 UK Singles Chart! Posisi mereka sebagai salah satu most anticipated new artist memang terbukti dengan prestasi tersebut. Apalagi rilisan mereka berikutnya bisa mengungguli pencapaian ini. 'Year 3000' peak di nomor 2 dan 'You Said No' berhasil menjadi juara. Debut album mereka, "Busted" yang diproduseri sama Steve Robson peak di posisi 2 UK Albums Chart dan di chart akhir tahun nongol di nomor 8. Kalau kamu ngeh-nya lagu 'What I Go To School For' dan 'Year 3000' itu dinyanyikan oleh Jonas Brothers, kamu mesti tahu nih kalau originalnya Busted-lah yang mempopulerkannya. Bukan cuma 3 hits yang tercipta dari album ini, tapi 4. Single terakhir yang dirilis adalah 'Sleeping With The Light On' yang berhasil peak di posisi 3 singles chart di UK. Itu artinya, semua single dari debut album mereka peak di Top 3. Wasn't it something?!

Bicara soal jalur musik, jalur rock pastilah sesuatu yang akan sangat mereka gemari untuk mainkan. Namun, masih ada unsur pop yang terlarut dalam musik mereka sehingga bisa menggaet penggemar kedua jenis musik tersebut. Dan prestasi awal karir mereka, selain menjadi langganan chart juga memenangkan kategori Pendatang Baru Terbaik, di antara di ajang National Music Awards dan Disney Channel Kids' Awards, juga unggulan di ajang BRIT Awards. Ini yang membuat mereka semakin gencar buat berkarya hingga di tahun 2003 pun album kedua mereka "A Present For Everyone" dirilis. Jikalau dibandingkan musik mereka di album sebelumnya, album ini terdengar lebih gencar irama rock-nya, yang mereka sebut dengan sound yang lebih edgy. lebih keras. Single-single-nya gimana? Tentunya tetap menjadi langganan chart dong. 'Crashed The Wedding', 'Who's David?', dan '3am' jadi lagu nomor 1, sementara 'Air Hotness' nongkrong di posisi 3. Mereka enggak hanya mempertahankan prestasi nih, tapi juga mengganda-gandakannya. Belum lagi kemenangan mereka di BRIT Awards di tahun 2004 sebagai Best British Beakthrough Act dan Best Pop Act, membuktikan kalau band ini menyeimbangkan antara kuantitas dan kualitas.

Gila suksesnya di negeri sendiri, niatan hijrah ke Amerika dong untuk mengadu nasib. Nah, untuk memperkenalkan Busted ke publik yang lebih luas, dibuatlah acara televisi yang diputar oleh MTV bertajuk "America Or Busted". Sayangnya, produk ini gagal, sehingga mereka enggak bisa melanjutkan niatan invasi musik tersebut. Dan herannya, membuat band pun lesu untuk berkarya lagi. Hingga akhirnya membuat ego masing-masing personel memuncak dan memutuskan untuk membubarkan Busted di tahun 2005. Sebelum bubar, mereka sempat ikutan proyek amal bersama Band Aid 20 yang punya program penanganan HIV/AIDS. Mereka juga memenangkan Record Of The Year oleh ITV di tahun 2004 lewat single '3am' yang diambil dari soundtrack film "Thunderbirds" sebelum benar-benar berpisah.

Pasca Busted, masing-masing mantan anggotanya pun punya proyek masing-masing. Matt menjalani karir solo dengan merilis beberapa single, termasuk 'Crash' yang menjadi soundtrack untuk film "Bean's Holiday". Albumnya "Don't Let It Go To Waste" enggak sukses sehingga dirinya harus dikeluarkan dari label. James membentuk sebuah grup bernama Son Of Dork hingga membuat one man band bernama Future Boy. Ini semua enggak semulus dirinya yang menulis lagu untuk artis lain seperti Melanie C, McFly, JC Chasez, Pat Monahan, dan Jonas Brothers. Sementara Charlie buat grup baru bernama Fighstar. Band ini cukup produktif karena berhasil merilis 3 buah album studio dan 1 buah album mini. Dan kini Charlie sudah meluncurkan karir solonya dengan single 'Parachutes' dan album "Young Pilgrim".

Discography:

2002: Busted

2003: A Present for Everyone

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributors)

Lagu Busted apa yang paling kamu suka?

welly
More from Creative Disc