Press Conference dan Showcase Michael Learns To Rock Penuh Kenangan

Oleh: welly - 22 Dec 2014

25 tahun sudah pop-rock band asal Denmark, Michael Learns To Rock berkarya dan senantiasa memuaskan telinga pendengarnya dengan lirik lagu yang terkesan cheesy namun menjadi alasan lagu-lagu mereka mudah menjadi hits. Merayakan ke-25 tahun kebersamaan ini, Michael Learns To Rock meluncurkan sebuah album kompilasi yang berisi 23 lagu-lagu mereka yang telah menjadi hits dan 2 singles terbaru mereka Silent Love dan Call On Love. Di Indonesia, album “25” Michael Learns To Rock “The Complete Singles” ini diluncurkan di bawah naungan Warner Music Indonesia yang telah menggelar Press Conference pada Kamis, 18 Desember 2014 di Hard Rock Café Jakarta.

Pada Press Conference ini, Warner Music Indonesia memberikan penghargaan multi platinum kepada Michael Learns To Rock atas prestasi musik yang dicapai berdasarkan penjualan album fisik maupun di iTunes Indonesia. Juga disampaikan mengenai rencana tur di beberapa kota besar di Indonesia antara lain Bandung, Medan, Jakarta, Manado, Makassar, dan Bali untuk mempromosikan album kompilasi terbaru ini.

Michael Learns To Rock yang terdiri dari Jascha Richter, Mikkel Lentz dan Kåre Wanscher menyampaikan bahwa dipilihnya Indonesia sebagai negara tujuan pertama adalah karena ingatan mereka bahwa Indonesia adalah dimana awal mula Michael Learns To Rock meraih kesuksesan pertama yang luar biasa. Ada banyak kenangan indah di Indonesia seperti video klip “Someday” yang bertempatkan di pantai Padang-Padang, Bali dan mereka juga ingin bikin video baru mereka di tempat yang sama. Penggemar di Indonesia yang sangat luar biasa pun menjadi alasan mereka selalu kembali.

Ditanya apakah memiliki ketakutan bersaing dengan semakin banyaknya bermunculan band-band baru saat ini, Michael Learns to Rock merasa music yang bagus akan selalu memiliki kekuatan untuk bertahan, “It never ages”. Mereka menceritakan bagaimana hingga saat ini mereka tetap berkomunikasi dengan beberapa penggemar setia bahkan penggemar yang berusia muda mengatakan bahwa mereka bertumbuh dengan lagu-lagu Michael Learns to Rock karena orangtua mereka. Sore itu, Michael Learns To Rock juga memutarkan video terbaru mereka "Call On Love" yang premiere pertama kali dan malamnya baru bisa kita lihat di channel YouTube mereka.

Acara hari itu dilanjutkan dengan Showcase di tempat yang sama pada pukul 7 malam. Dibuka dengan penampilan beberapa artis dari Warner Music Indonesia seperti Shae, Winner yang menyanyikan lagu-lagu hits Michael Learns to Rock dan mengajak penggemar dan pengunjung yang mulai memadati Hard Rock Café pada malam itu. Hingga akhirnya tibalah saatnya Michael Learns To Rock menguasai panggung, menyapa dan kerap kali berkomunikasi dengan para penggemar dan mengajak bernyanyi bersama. 3 lagu sukses dibawakan oleh Michael Learns To Rock hingga akhirnya mereka mengucapkan terima kasih dan mengingatkan penggemar untuk bertemu lagi pada konser mereka di Jakarta pada 7 Januari 2015 nanti.

Teks by Jessica

Photo by Ivy

Thanks to Warner Music Indonesia

welly
More from Creative Disc