Album of the Day: Union J - You Got It All - The Album

Oleh: admincd - 28 Jan 2015

Get ready for a folky situation. Album studio kedua Union J yang berjudul "You Got It All - The Album" ini banyak dipengaruhi oleh irama folk, seperti yang sudah dicontohkan oleh single andalannya, 'Tonight (We Live Forever)'. The second time around, mereka malah mengaitkan The Vamps, band yang sebelumnya berhasil mengharmonisasikan pop-rock-folk dalam sebagai ciri bermusik mereka untuk single kedua, 'You Got It All'. Dan sudah kelihatan pula peningkatan prestasi yang terjadi terhadap kumpulan ini, bertenggernya single tersebut di posisi 2 UK Singles Chart, mengamankan posisi sebagai highest peak yang mereka buat sejauh ini.

Inovasi tersebut berlanjut pada track berikutnya, 'All About the Girl'. Hal keren dari lagu ini adalah Josh Cuthbert dan kawan-kawan ikut serta dalam penulisannya, yang saya bisa nyatakan dengan bangga bahwa ini adalah salah satu track terbaik dalam album. Silahkan jika mau berkesimpulan pada peningkatan ketajaman daya kreasi mereka, karena karya yang hadir hasil dari peras keringat sendiri ternyata bisa bersaing dengan karya orang lain, seperti 'Midnight Train' contohnya. Keduanya sama menggelorakan. Folk back-to-back dari 'Get It Right' dan 'Song for You and I' menguatkan album ini dalam konsepsi influential-ity. Is that even a word? Nevermind.

Meski menjadi cerita utama, folk bukanlah satu-satunya kisah sukses dalam dongeng ini. Karena sebenarnya "You Got It All - The Album" adalah album pop kreatif yang me-reminisce pada album perdana One Direction. Mohon maaf jika mereka hingga kini masih menjadi second best di belakang Zayn Malik cs, tapi masih begitulah adanya. Setidaknya sampai saat ini. Ada dancepop antemik 'One More Time', semi pop-rock 'She's in My Head', hingga beautiful ballad 'I Love to Watch You Sleep' yang menghidupkan kembali versalitas pop sebagai jurus keberhasilan breakout moment 1D di pasar global.

Setiap lagu yang tersedia dalam album ini adalah musik dengan takaran hiburan yang tinggi. Saya suka mendengar bagaimana beat di lagu 'Girl Like You' menghidupkan suasana hari, begitu pula 'YOLO' yang dengan dinamisnya menyentil diri untuk ikut gabung dalam iramanya, pun sensasi 'It's Beginning to Look a Lot Like Christmas' yang menghembuskan hawa haru, syahdu, dan beragam perasaan lain yang mungkin hadir dalam satu masa tertentu.

Sudah seharusnya "You Got It All - The Album" yang memberikan kejayaan baru bagi Union J. Setiap lagu dalam album ini layak difavoritkan. I love how they did to 'I Can't Make You Love Me'. Tidak terlalu banyak drama untuk sebuah lagu yang memang melodramatis, pun tidak menjadi salah interpretasi karena dipecah dalam beberapa bagian vokal. Thumbs up for the J's and the album as well.

Music Video

http://www.youtube.com/watch?v=6h5urD1fTtM

Official Website

Rate the album:

[ratings]

Buy album on iTunes: Union J - You Got It All - The Album

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

1. "Tonight (We Live Forever)" 3:20

2. "You Got It All" 3:32

3. "All About a Girl" 3:15

4. "One More Time" 2:32

5. "Together" 3:03

6. "I Can't Make You Love Me" 3:52

7. "She's In My Head" 3:32

8. "Midnight Train" 3:33

9. "I Love to Watch You Sleep" 3:24

10. "Central Park" 3:23

11. "Girl Like You" 4:15

12. "YOLO" 3:01

13. "Get It Right" 3:16

14. "Song for You and I" 2:57

15. "It's Beginning to Look a Lot Like Christmas" (bonus track) 2:59

admincd
More from Creative Disc