Inilah 6 Superstar Tanpa Single #1 Yang Siap Menyabetnya Di Tahun 2017

Oleh: admincd - 20 Jan 2017

Tadi kita sudah membicarakan Ed Sheeran yang akhirnya sukses mendapatkan single #1 Billboard Hot 100 pertamanya. Tapi kira-kira siapa lagi ya superstar yang ternyata belum sempat memiliki single #1 mereka?

Untuk itu Billboard sudah menyusun daftar yang menyebutkan ada 6 nama mega-bintang yang belum mencicipi kursi #1 Billboard Hot 100 dan masih memiliki peluang untuk itu di tahun 2017 ini.

Siapa saja? Here they are!

1. Nicki Minaj

Terlepas dari prestasi dengan memiliki 70 single Billboard Hot 100, seri dengan Taylor Swift, posisi tertinggi yang diraih Nicki Minaj ternyata adalah #2 berkat single 'Anaconda' di tahun 2014 lalu. Dengan sebuah album baru yang dipercaya akan dirilis di tahun ini, dan sebuah lagu top 5 baru-baru ini dimilikinya, berkat kolaborasi dengan Ariana Grande dalam 'Side to Side', sepertinya Minaj bisa saja menjadi artis pertama di daftar ini yang menyabet posisi #1.


2. Ariana Grande

Sebagaimana rekan duetnya di 'Side to Side', Nicki Minaj, Ariana Grande pun belum memiliki #1 miliknya. 'Side to Side' sendiri merupakan single ke-8 milik Grande yang masuk di top 10, namun posisi puncak 'Side to Side' sendiri adalah #4. Posisi tertinggi Grande sejauh ini adalah #2, berkat kolaborasinya bersama Iggy Azalea dalam 'Problem' di tahun 2014. Grande masih memiliki kesempatan untuk meraih #1 di tahun 2017 ini, karena ia disebutkan akan merilis single kembali dari album "Dangerous Woman', yaitu 'Everyday' dan diset sebagai single ke-4.


3. Twenty One Pilots

Sebelum tahun 2015, duo pengusung rock alternatif Twenty One Pilots bahkan belum pernah menghasilkan sebuah hit sama sekali di tangga lagu Hot 100. Namun di tahun 2016 mereka seolah "membalas dendam" dan dengan gencar wara-wiri di top 10 berkat single-single seperti 'Stressed Out' yang duduk di posisi #2, 'Ride' yang duduk di posisi #5 dan 'Heathens' yang juga sukses duduk di posisi #2. Tampaknya di tahun ini duo tersebut memiliki agenda untuk tidak hanya duduk di posisi kedua, namun teratas, alias #1.


4. Selena Gomez

Selena Gomez tampaknya semakin dekat saja ke posisi #1 Hot 100 melalui setiap album yang dirilisnya. Memang "Revival" (2015) adalah yang sukses memberikan Gomez tiga lagu top 10, yaitu 'Good for You' (#5), 'Same Old Love' (#5) dan 'Hands to Myself' (#7), dengan yang dua pertama menandakan sebagai posisi tertinggi Gomez sejauh ini. Namun demikian Gomez adalah langganan tetap Hot 100 semenjak tahun 2009, sehingga peluang kemungkinan dirinya untuk menembus posisi #1 adalah cukup terbuka lebar. Lagipula langkahnya memang semakin dekat saja, dibandingkan rekannya sesama bintang Disney, Demi Lovato, yang sejauh ini posisi tertingginya adalah #9 dan itu berkat duet dengan Joe Jonas dalam 'This is Me'.


5. Diplo / Major Lazer

Meskipun namanya tidak benar-benar memiliki kekuatan besar sebagai artis solo, namun adalah mungkin bagi Diplo sebagai produser ataupun dalam proyek kolektifnya bersama Major Lazer, untuk sukses menembus posisi #1 Hot 100. Posisi tertinggi yang pernah didudukinya sebagai prodser adalah #4 di tahun 2008 untuk lagu 'Paper Planes' milik M.I.A. Sedang 'Where Are Ü Now' sukses duduk di posisi #8, namun merupakan produksinya bersama Skrillex dalam Jack Ü dan menampilkan Justin Bieber sebagai pengisi vokal. Kolaborasi lain bersama Bieber, 'Cold Water', kembali menorehkan posisi top 10, tepatnya #2 dan menjadi tertinggi bagi produksi Diplo bersama rekan-rekannya di Major Lazer. Grup ini sendiri sebelumnya sukses menembus top 100, dengan 'Lean On' di tahun 2015 yang duduk di posisi #4. Tahun ini Major Lazer akan merilis album baru. Apakah salah satu single dalam album tersebut siap untuk menduduki posisi #1?


6. Fifth Harmony / Camila Cabello

Tahun 2016 menandakan era kegemilangan bagi Fifth Harmony. Single 'Work from Home' sukses mengantarkan mereka menghuni posisi #4 top 100 di bulan Juni tahun lalu dan sontak mengangkat nama mereka ke permukaan; menjadi superstar global yang hangat diperbincangkan. Namun menjelang akhir tahun nama mereka dibahas bukan karena prestasi di chart, namun keluarnya Camila Cabello dari grup yang sudah mengangkat namanya ini. Sebagai artis solo, Camila pun sudah sukses menembus 10 besar berkat kolaborasinya bersama Machine Gun Kelly dalam single 'Bad Things' yang berada di posisi #9. Mungkinkah aksi solonya nanti akan meniru sukses Zayn Malik selepas dari One Direction? Sementara itu Fifth Harmony memberi konfirmasi jika mereka akan tetap eksis meski kini berformasi sebagai kuartet. Kabarnya sebuah album baru sudah disiapkan untuk tahun ini.


admincd
More from Creative Disc