12 Lagu yang Ditulis (dan Dinyanyikan) Ed Sheeran Untuk Musisi Lain

Oleh: naya - 04 Mar 2017

Ed Sheeran bukan penyanyi biasa. Musisi dari Inggris ini memiliki bakat musikalitas yang begitu besar. Mulai dari kemampuan olah vokal di atas rata-rata, hingga permainan alat musik yang tak kalah menakjubkan. Itu saja? Ed Sheeran juga dikenal sebagai musisi, pencipta lagu, sekaligus produser musik serta komposer handal. Penyanyi yang dekat dengan beberapa artis dan musisi lain ini tak hanya menulis lagu untuk dirinya saja, namun juga untuk para musisi lain.

Yang pertama tentu saja Taylor Swift. Sahabat dekat dari Ed Sheeran ini sudah mendapat lagu yang ditulis oleh sang penyanyi. Namun tak itu saja, nyaris di semua lagu ciptaannya, Ed Sheeran pasti juga menyumbangkan suara sebagai backing vocal. Misalnya, untuk lagu hits Justin Bieber, Love Yourself dari album "Purpose".

Berikut, 12 lagu yang dibawakan, ditulis, serta diproduseri oleh Ed Sheeran untuk penyanyi lain. Check an awesome list below!

“Love Yourself,” Justin Bieber

Tak ada yang pernah menyangka Ed Sheeran memiliki hubungan dekat dengan sang penyanyi asal Kanada, Justin Bieber. Namun lagu hits, Love Yourself  berbicara sebaliknya. Lagu ini rupanya diciptakan oleh Ed dan Bieber bersama-sama. Dan di beberapa bagian pun masih bisa didengar suara Ed Sheeran sebagai backing vocal. Kombinasi apik ini mau tak mau membuat fans kedua artis berharap akan ada kolaborasi berikutnya dari Bieber dan Ed, ya!

Video dibawah ini mungkin satu-satunya ketika Ed Sheeran meng-cover lagu Love Yourself sepenuhnya. Tonton mulai menit 4:30 ya!

https://www.youtube.com/embed/rHOUNiurqAM


“I Was Made for Loving You,” Tori Kelly


Tori Kelly rupanya begitu cocok dengan musik yang dimiliki oleh Ed Sheeran. Terbukti, penyanyi cantik ini menggandeng sang musisi muda untuk menulis lagu di album Unbreakable Smile yang dirilis pada tahun 2016 lalu. I Was Made for Loving You mengusung musik yang terasa sangat "Ed Sheeran". Dan sang penyanyi sendiri mengakui di sebuah interview bulan Januari lalu, ia pernah berharap ia menyanyikan lagu I Was Made for Loving You untuk dirinya sendiri.


“Dark Times,” The Weeknd

Sejak pertama kali dirilis. Dark Times sudah mencuri perhatian. Tak hanya karena kolaborasi dari kedua penyanyi yang diklaim sebagai terbaik di masa kini, namun juga karena lagu itu sendiri merupakan sebuah masterpiece. Ed Sheeran menyumbangkan genre pop yang manis dan soulful, sedangkan The Weeknd menghadirkan aura rebels serta irama R'nB dan blues.


“Everything Has Changed,” Taylor Swift


Rasanya akan aneh sekali bila Ed Sheeran tak pernah menulis satu lagu pun, untuk atau tentang Taylor Swift. Mengingat sudah bukan rahasia lagi keduanya memiliki hubunga persahabatan yang dekat. Everything Has Changed menjadi sebuah lagu manis yang memadukan kedua musisi ini. Diciptakan oleh Ed Sheeran untuk album "Red" dan bahkan beberapa kali dibawakan oleh keduanya di atas panggung untuk konser "The Red Tour".

"Lay It All On Me," Rudimental


Rudimental adalah funky electronic group yang rupanya sudah bekerja sama dengan Ed Sheeran beberapa kali. Salah satunya untuk lagu Lay It All On Me. Suara Ed Sheeran menjadi satu-satunya vokal yang ada di lagu ini, dan tak ada yang perlu disesali karena hadirnya Rudimental dengan genre musik yang unik memberi warna baru untuk Ed.


“Top Floor (Cabana),” Naughty Boy


Satu lagi kolaborasi tak terduga dari Ed Sheeran yang berujung menyingkap sisi lain dari sang penyanyi dan pencipta lagu. Naughty Boy memang lebih dikenal sebagai DJ, namun untuk lagu pendek ini ia mampu mengimbangi lagu ciptaan dari Ed Sheeran yang biasanya memiliki tempo lebih lambat.


“All About It,” Hoodie Allen


Ed Sheeran sepertinya belum akan berhenti memberikan kejutan dalam setiap lagu yang dirilis, atau yang ia ciptakan. Menulis track untuk rapper Hoodie Allen, Ed pun tak ragu untuk spitting fire dalam beberapa line untuk rap di lagu All About It. Tapi tenang, Ed Sheeran sepertinya belum akan bantir setir sebagai rapper setelah membawakan lagu dengan Hoodie Allen ini.

“Hush Little Baby,” Wretch 32


Kembali menulis lagu untuk seorang rapper berbakat, kali ini Ed Sheeran memutuskan untuk tak lagi menunjukan kemampuan rap-nya. Sebaliknya, penyanyi ini jsutru memberikan efek manis di bagian chorus dengan karakter vokal yang begitu empuk.

"Old School Love," Lupe Fiasco


Sepertinya Ed Sheeran memang memiliki kegemaran khusus untuk membawakan lagu dengan para rapper. Namun setelah di dua lagu sebelumnya Ed menulis, membawakan beberapa baik lirik rap, hingga menyanyikan bagian chorus, kali ini bersama Lupe Fiasco penyanyi ini nyaman melakukan crooning lagu Old School Love.

“Reuf,” Nekfeu


Sangat jarang sekali Ed Sheeran melangkah keluar dari zona nyamannya di lagu pop dengan merilis lagu berirama groovy seperti Reuf. Dan mau tak mau harus diakui, kita bersyukur Ed menulis lagu ini. Kombinasi musik dance pop electronic dari kedua musisi ini dijamin cukup membuat pendengarnya paling tidak bergoyang. Suara Ed yang menyanyikan bagian lirik berbahasa Inggris dan Nekfeu untuk lirik berbahasa Prancis tentu menjadi bonus manis lain.

“(All Along The) Watchtower,” Devlin


Menjadi musisi inovatif yang tak ragu menjajal banyak genre rupanya menjadi satu cita-cita tersendiri bagi Ed Sheeran. Setelah R'nB, hip hop, hingga dance club music, penyanyi asal Inggris ini pun menggandeng musisi senegara, Devlin untuk merilis lagu (All Along The) Watchtower. Kombinasi manis dari petikan gitar dengan drum berirama rock yang kental menjadikan lagu ini top A list "must listen".

“All Falls Down,” Alonestar


Ketika lagu ini ditulis tak banyak yang menyangka lagu berirama trippy electronica/hip-hop ini merupakan ciptaan dari Ed Sheeran. Tapi lagu ini memang diciptakan oleh penyanyi dan produser tersebut. Dan tak perlu heran, Alonestar atau Jethro Sheeran masih memiliki hubungan keluarga yang erat dengan sang pencipta lagu.

Jadi, dari sekian lagu yang ditulis oleh Ed Sheeran untuk musisi lain, mana yang paling kamu suka?

naya
More from Creative Disc