Westlife Dikabarkan Akan Reuni di Acara Televisi Korea Selatan, Immortal Song

Oleh: rimadiani - 03 Apr 2018

Melansir dari Allkpop.com, perwakilan dari KBS mengumumkan bahwa pihaknya dan pihak Westlife tengah mendiskusikan penampilan boyband asal Irlandia itu dalam acara ‘Immortal Song‘. Berdasarkan pengumuman dari pihak KBS kemungkinan Westlife akan reunian di acara tersebut.

Namun tampaknya keputusan terakhir dari pihak Shane Filan masih belum pasti, maka untuk sementara Westlife akan tampil tanpa Shane Filan dalam program acara tersebut. Dari kelima personil, hanya Shane yang masih aktif bersolo karir di dunia musik.

Seperti yang sudah kita ketahui boyband yang digawangi Shane Filan, Mark Feehily, Nicky Byrne, Kian Egan dan Brian McFadden ini dibentuk pada tahun 1998 dan berhasil menelurkan 10 album serta lagu-lagu hits seperti Uptown Girl, I Have a Dream, My Love dan masih banyak lagi. Westlife juga pernah berkolaborasi dengan penyanyi lain salah satunya yakni penyanyi asal Korea Selatan, BoA, dengan lagu yang mereka bawakan ‘Flying Without Wings‘. Namun sayang di saat grup ini tengah melebarkan sayapnya di kancah internasional, Brian memutuskan untuk keluar dari Westlife pada tahun 2004, sehingga Shane cs harus meneruskan karir mereka di dunia musik dengan formasi 4 orang.

Lagi-lagi para penggemar dibuat sedih dengan keputusan mereka untuk mengakhiri aktifitas Westlife dan bubar pada tahun 2012, namun lagu-lagu mereka masih selalu diingat oleh para penggemarnya di seluruh dunia termasuk Korea.

Sementara itu, ‘Immortal Song’ merupakan acara berformat kompetisi lagu, yang mana di tiap episodenya penyanyi-penyanyi yang tampil akan membawakan lagu dari penyanyi legendaris dengan versi dan ciri khas mereka masing-masing.

Teks by: Rimadiani

Artikel ini pertama kali ditulis di daebaknews.co

rimadiani
More from Creative Disc