Album of The Day: Sean Kingston - Tomorrow

Oleh: welly - 17 Nov 2009

PhotobucketJawaban saya, iya! Album ini bisa berbicara banyak. Dalam artian secara konsep dan secara penjualan, ”Tomorrow” bisa menjadi pelanjut nafas dari Sean Kingston. Ada 14 track yang ditawarkan dan hadir dengan masing-masing rasa yang berbeda.

Album ini dibuka dengan intro ”Welcome To Tomorrow”. Silahkan angkat tangan dan hormat grak! Layaknya sebuah lagu untuk menyambut hari esok untuk para tentara (saya langsung teringat intro dari Welcome To The Black Parade milik My Chemical Romance), intro ini mengantarkan pada track ”War” yang didahului oleh suara tembakan dan helikopter yang saling bersahutan. Sebagai track pembuka, rasanya track ini agak kelam, dan bercerita mengenai perang dalam sebuah hubungan. Semestinya track ”Fire Burning” yang didaulat untuk menjadi track pembuka. Karena beat dan hook yang langsung mencuri perhatian membuat album ini menjadi lebih bersemangat.

Album ini bisa jadi penuh dengan track-track yang sangat bersahabat dengan radio airplay. Bahkan iTunes di bulan Agustus lalu sempat merilis beberapa single yang dijadikan satu dalam album ”Countdown To Tomorrow”. Album ini sendiri resmi dirilis pada tanggal 22 September 2009 dan mentok di nomor 39 di Amerika.

Di album ini kita akan menikmati suguhan eurodance yang berbau tahun 90-an, electropop serta penggunaan Auto-tuned serta synthesizer yang sangat dominan. Tapi jangan salah! Anda tidak akan kehilangan nafas reggae serta R n B dalam album ”Tomorrow” ini.

Ada beberapa track yang sangat keren di album ”Tomorrow” ini. Secara sound, track ”My Girlfriend” bisa dijadikan anthem berikutnya untuk bersenang-senang setelah burning in the dance floor. Dentuman bassnya rasanya sanggup mengajak kita berpesta semalam suntuk. Tambahkan pula track “Ice Cream Girl” yang menghadirkan Wycleaf Jean sebagai teman berduet. Mantap! Rasanya menikmati dua rasa yang berbeda tapi bisa blended dan menghadirkan harmonisasi yang siap dinikmati kapan saja.

Secara lirik, silahkan simak penuturan Sean Kingston lewat track ”Face Drop” miliknya. 'Cause you always try to fill me with doubt/Sayin' that I look better if I was thinner/Don't you know you shoulda love me for my inner/When I left you, yo, I came out a winner. Straight to the point! Beatnya bermain di daerah middle dan bercerita mengenai keinginan Kingston untuk tampil apa adanya. You go boys!

Apakah reggae dari Sean Kingston hilang di album ini? Silahkan persiapkan peralatan pantai anda dan menikmati ”Island Queen”. Suasana reggae yang begitu kental mengingatkan bahwa disinilah root paling kuat dari Kingston. Dengan influence dari tanah kelahirannya di Jamaika, serta suasana pantai Miami yang membesarkan dia. Keseluruhan album ini juga memiliki nafas hip hop dan RnB yang sangat kental.

Dua track yang paling mencuri perhatian saya adalah ”Magical” dan ”Shoulda Let You Go”. Track “Magical” bermain di daerah slow menurut versi Sean Kingston. Dengarkan suara tabla yang mengiringi sepanjang lagu. Great! Sosok dewasa dari Kingston juga tampak disini. Perubahan dari seseorang yang berumur 16 tahun, bisa terdengar dewasa di usianya yang memasuki 19 tahun. Transformasinya sangat mengagumkan.

Sedangkan ”Shoulda Let You Go” menghadirkan perpaduan yang menarik antara Kingston dengan Joel Madden dari Good Charlotte. Beat R n B yang lumayan kental langsung hilang tergantikan sound yang sangat Good Charlotte. Walaupun berat, tapi saya langsung mengingat track ”No More Crying” yang dinyanyikan J Kwon bersama Joel Madden juga dan membandingkan kedua lagu ini. Style lagunya sama. Track ini bisa menjadi teman pulang anda selepas beraktivitas.

Overall, pertanyaan semua orang terjawab sudah. Silahkan cari album ini kalau anda ingin membuktikan bahwa Sean Kingston bukan anak kemarin sore yang tenar dengan ”Beautiful Girl” atau ”Me Love” saja. Dia membuktikan bahwa album ini matang secara konsep dan dia bisa menghasilkan banyak karya mengagumkan lainnya. Kita tunggu saja!

(iQko / CreativeDisc Contributors)

Track listing:

1 "Welcome to Tomorrow" 0:57

2 "War" 2:59

3 "Fire Burning" 4:02

4 "My Girlfriend" 3:24

5 "Face Drop" 3:04

6 "Magical" 3:09

7 "Island Queen" 3:42

8 "Tomorrow" 2:56

9 "Twist Ya Around" 3:24

10 "Wrap U Around Me" 3:22

11 "Shoulda Let U Go" (featuring Good Charlotte) 3:08

12 "Over" 3:06

13 "Ice Cream Girl" (featuring Wyclef Jean) 4:01

14 "Why U Wanna Go" 3:43

welly
More from Creative Disc