Album of the Day: Hanson - Shout It Out

Oleh: aihasibuan - 07 Jul 2010

Masih ingat dengan “MMMBop” dan menjadi teen sensation di masanya.Tapi mereka sudah bertumbuh besar dan sudah merilis delapan album dan album terbarunya “Shout It Out”,masih mendapat atensi positif dari pendengar US dengan duduk di posisi 30 di Billboard 200 dengan posisi sebagai band yang merilis album di bawah labelnya sendiri.Tiga bersaudara ini membawakan album barunya memang menuju kedewasaan yang sempurna dan Shout It Out melambangkan hal itu.

Dibuka dengan “Waiting For This”,dentingan piano,sentuhan powerpop dan musik yang upbeat menjadi kunci lagu ini.Sangat enak untuk didengar,a great opening lalu disambung lagi dengan “Thinkin’ ‘Bout Somethin’” cukup seru untuk didengar dengan banyaknya instrumendan dominannya perkusi. Gebukan drum membuka “Kiss Me When You Come”,permainan piano yang membacking lagu ini cukup lumayan.Bermain cukup stabil dan simak juga liriknya “Kiss me when you come home/on my lips”.”Carry You There” dibuka dengan nuansa mellow dan teduh sebelum disambut dengan musik pop rock yang sendu namun dibawakan penuh gairah oleh mereka.Sound gitar elektrik menjadi pembuka “Give A Little” yang groovy dan cocok untuk bergoyang santai karena musiknya yang memikat.Bunyi saxophone disini makin menambah spirit lagu ini.”Make It Out Alive” yang mengandalkan pop ini bermain aman.”And I Waited” mempunyai pembuka yang rockin’.Bagian reff lagu ini mempunyai greget tersendiri.Permainan gitarnya juga patut diacungi jempol.A rocking track.Sound yang mengawang membuka “Use Me Up”,track ini piano-oriented kira-kira itulah gambaran track slow ini.Di beberapa part vokalnya mengingatkan akan Paolo Nutini.”These Walls”,bermain santai dan simple (ada part dimana gitarnya seperti memainkan “MMMBop”).”Musical Ride” sayang untuk dilewatkan karena enak didengar dan syahdu.”Voice In The Chorus”,mempunyai daya tarik sendiri.Dan penutupnya “Me Myself & I” menjadi track termellow di album ini (dan yang terpanjang juga).

Trio kakak beradik ini masih menawarkan unsur pop dengan balutan piano yang dominan.Namun nilai plus di album ini adalah banyaknya instrumen yang terpakai sehingga membuat corak album ini makin berwarna dan patut didengar.At least kakak beradik ini masih bisa shout di album terbarunya meskipun secara umur sudah menginjak kepala tiga.

(Luthfi/CreativeDisc Contributors)

1. "Waiting for This" – 3:17

2. "Thinking 'Bout Somethin'" – 3:45

3. "Kiss Me When You Come Home" – 3:38

4. "Carry You There" – 4:33

5. "Give a Little" – 3:45

6. "Make It Out Alive" – 4:35

7. "And I Waited" – 4:01

8. "Use Me Up" – 4:04

9. "These Walls" – 3:58

10. "Musical Ride" – 3:48

11. "Voice in the Chorus" – 4:39

12. "Me Myself and I" – 5:30

aihasibuan
More from Creative Disc