Concert Review: Secondhand Serenade Live in Surabaya

Oleh: welly - 10 Jan 2011

PhotobucketSayang, tidak seperti hari sebelumnya di Sabuga Bandung yang 'sold out', Konser Secondhand Serenade yang digelar Nadapromotama di Surabaya ini, justru 'kurang massa'. Gramedia Expo hanya terisi setengah lebih oleh Fans John Vesely yang kebanyakan adalah kaum hawa. Bisa jadi karena tiketnya yang 'lebih-mahal-dari-konser-Slash'. Tapi meskipun gitu, nggak menyurutkan semangat Surabaya untuk nonton one-man-band yang udah 2 kali ke Indonesia ini.

Sedikit cerita, hari Minggu 9 Januari, Surabaya diguyur hujan deras, termasuk di Gramedia Expo. Tapi, you know what (bukan you know me so well), orang-orang udah pada ngantri di depan gate dari jam 5 sore. Hujan-hujanan. Padahal gate baru buka jam 6 sore. Secondhand Serenade sendiri baru nongol sekitar jam setengah 9 lebih dikit. Wow!

Meksi capek menunggu, Bahkan Tim CreativeDisc (Welly, Cung2) yang nonton, sampai bisa duduk-duduk lesehan di venue, saking 'sepi' dan lamanya. Setengah 9 lebih dikit, muncullah John Vesely dan kawan-kawan yang langsung menggebrak dengan lagunya "You & I", dari album terbarunya. Satu awal yang bagus, karena You & I sendiri lagi rame di chart Surabaya. Koor dadakan sudah mulai tercipta.

Konserpun lanjut dengan komposisi dari album lama dan baru. "Like A Knife", "Stranger", "So Long" dan "Awake". Kayaknya di 4 lagu ini, John juga ganti gitar 4 kali. Mulai gitar elektrik, akustik dan sebaliknya. Agak ribet juga dia harus gonta-ganti alat musik, tapi gapapa lah. Semakin lama dia di panggung, semakin banyak yang jejeritan dari bawah panggung. Belum lagi "Vulnerable", "Broken", dan "Stay Away", yang kami kira nggak banyak yang apal. Tapi ternyata Surabaya gila! Koor dadakan banyak terjadi di sepanjang lagu. Awesome!

PhotobucketBegitu Intro "Your Call" dimainkan, kontan semua penonton pada jejeritan. Gimana nggak, salah satu lagu ter-familiar dari Secondhand Serenade, ya lagu ini. Jadilah, semua bernyanyi. Apalagi yang bawa pasangan, pada pelukan semua sambil bernyanyi "I was born.. to tell you 'I Love You'..."

Agak antiklimaks disini. "Maybe" dan "Goodbye", yang agak 'banting' (baca: kurang familiar) justru malah jadi lagu pamungkas mereka. Akibatnya encore "We want more" malah jadi loyo. Syukurlah, Secondhand Serenade yang berkali-kali bilang "We're Happy to see you, Surabaya!" Akhirnya muncul lagi dan nyanyi "Something More" yang jadi lagu andalan di album terakhirnya. Suasana berubah drastis ketika John melepas gitarnya dan beralih pada keyboard di ujung kanan panggung. Dengan acoustic piano "Reach For The Sky" pun dimainkan. Sayangnya banyak yang nggak tau lagu ini, tapi tertolong karena setelah lagu itu berakhir, langsung disambung dengan "Fall For You", yang membuat seluruh Gramedia Expo jadi merah. Iya, merah! Semua pada ngerekam pake HP mereka. Sepertinya semua terhipnotis dengan lagu-lagunya John!

PhotobucketEits, show belum selesai! Ternyata, ada encore kedua! Cukup 1 lagu, "Fix You" yang jadi lagu benar-benar pamungkas mereka. Meski ini lagu asli Coldplay, tapi bisa berasa "Secondhand Serenade" banget. Konvetipun jadi tanda kalau konser benar-benar berakhir. Dan, akhirnya John pun memberikan ucapan terakhirnya, 'Terima kasih wedok-wedok ayu Suroboyo' (yang artinya: terima kasih cewek-cewek cantik Surabaya'

Overall, Secondhand Serenade sangat menyenangkan Surabaya. John memang luar biasa. Lagunya adiktif, meski waktu kemaren (kedengarannya) dia nggak terlalu fit. Sepi penonton, tapi itu justru seperti menambah kesan 'exclusive' buat semua yang nonton. Sound yang ok, panggung yang simple, dan gigs yang bener-bener OK, salah satu konser awal tahun artis internasional yang bisa jadi awal yang bagus buat kedepannya.

By Welly & Cung2

Songlist:

1. You and I

2. Like a Knife

3. Stranger

4. So long

5. Awake

6. Vulnerable

7. Broken

8. Stay away

9. Your call (sing a long)

10.Maybe

11.Goodbye

Encore 1:

12. Something more

13. Reach for the sky

14. Fall for you

Encore 2:

15. Fix you (Coldplay)

welly
More from Creative Disc