100 Lagu Dicekal di China.

Oleh: aihasibuan - 30 Aug 2011

China sebagai salah satu negara dengan penduduk terbanyak di dunia kalau membuat suatu gebrakan mau ga mau akan ngaruh. Dan kali ini tindakan yang dilaksanakan oleh negeri tersebut adalah mencekal 100 buah lagu, termasuk yang dinyanyikan oleh Kylie Minogue, Katy Perry, Lady Gaga, dan Beyonce. Tindakan pencekalan yang dilakukan adalah atas dasar "tidak senonoh" atau "menyinggung". Salah satu contoh singgungan yang ada dalam lagu adalah sebagai berikut:

Judul lagu: Last Friday Night (T.G.I.F.)

Penulis lagu: Katy Perry, Lukasz Gottwald, Max Martin, dan Bonnie McKee

Penyanyi: Katy Perry

Konten yang menyinggung: mabuk-mabukan dan bugil

Jadi, lagu-lagu dengan nilai moral yang mereka anggap tidak sesuai dengan ketentuan intern kementerian kebudayaan di sana, sehingga berpotensi untuk merusak tatanan moral bangsa. Keseluruhan seratus lagu yang masuk dalam daftar ini harus segera dienyahkan dari peredaran di China sebelum 15 September mendatang. Nah, kalau kita menemukan sesuatu yang memang secara jelas terpampang nyelenehnya dalam lagu 'TGIF', apakah kita akan menemukan hal yang sama di lagu 'I Want It That Way' milik Backstreet Boys, karena ternyata lagu ini juga masuk dalam daftar 100 lagu yang dicekal.

Lagu-lagu lain yang terpaksa harus dicekal di China adalah:

1. Simple Plan: You Suck At Love, Can't Keep My Hands Off You, Freaking Me Out', Loser Of The Year (alasan: terlalu erotis dan selera yang buruk)

2. Lady Gaga: The Edge Of Glory, Hair, Marry The Night, Americano, Judas, Bloody Marry

3. Kylie Minogue: All The Lovers, Get Outta My Way

4. Owl City: Honey and the Bee, Plant Life

5. Beyonce: Run The World (Girls) (mengandung lirik: who run this motha....)

6. Bruno Mars: Just The Way You Are, Grenade

7. Britney Spears: Burning Up

Ada juga yang kena cekal lagu-lagu dari Christina Aguilera dan Eminem. Kementerian Kebudayaan China juga telah menghukum 14 situs penyedia unduh ilegal. Dan terkait dengan pencekalan lagu-lagu tersebut, mereka juga akan membatasi dan memonitor event-event musik seperti konser dan lainnya. Sebelum kejadian heboh ini, di tahun 2006 pemerintah China juga telah melakukan pencekalan terhadap band Rolling Stones untuk lagu-lagu mereka antara lain 'Let’s Spend the Night Together' dan 'Honky Tonk Women'.

Dan menganggapi hal tersebut, sejauh ini yang sudah berkomentar adalah band Simple Plan. Lewat drummer mereka, Chuck Comeau, dilontarkan respon lewat Twitter: "All i have to say is that I love going to China and i love our chinese fans! and that i feel pretty bad-ass being banned! Is it weird that i’m kinda stoked to be considered ”erotic”???”

(Ai Hasibuan/CreativeDisc Contributor)

aihasibuan
More from Creative Disc