Album of The Day: Eddie Vedder - Ukulele Songs

Oleh: admincd - 12 Aug 2011

Released by: Universal Music Indonesia

Saat suara baritone Eddie Vedder menyanyi ulang lagu klasik milik Tom Waits, Dream A Little Dream, kita dapat merasakan sensasi maskulinitas yang tebal, namun juga kelam, sehingga lagu tersebut berangsur-angsur berubah menjadi getir, meski iringan empat senar gitar kecil yang kita kenal dengan ukulele tetap mengeluarkan lantunan nada yang sendu juga merdu.

Jujur, rasa penasaran timbul akan pilihan vokalis band alternative-rock-grunge, Pearl Jam ini untuk album keduanya setelah album soundtrack In To The Wild (2007), untuk berkonsentrasi menghasilkan lagu-lagu yang murni mengandalkan vocal dan ukulelenya saja.

Berisi 16 lagu, Ukulele Songs, menampilkan komposisi Vedder dalam lagu-lagu bergaya folk dan juga menyanyikan ulang lima lagu lama yang diaransemen melalui sentuhan ukulele-nya. Tentu saja, tidak semua lagu hanya berisi vocal Vedder dan ukulele. Ambil contoh Longing to Belong yang mengintegrasikan cello dengan sempurna pada lagu tentang kerinduan ini. Kita tidak menyangka jika vokal Vedder pun dapat melirih dan menginfusi subtilitas dengan maksimal.

Meski begitu jelas Vedder tidak dapat melepaskan aura grunge-nya secara penuh, karena mayoritas track yang terdapat dalam album ini masih dipenuhi atmosfir kelam ala grunge tersebut. Seperti Without You, atau You’re True yang jika ditambahi instrument lain, pastilah akan menjadi sebuah track yang penuh dengan enerji.

Namun, tentu saja, harus dipahami Vedder akan mengalami keterbatasan untuk mengeksplorasi lagu-lagu tersebut dengan lebih berenergi, karena bagaimana pun sebuah ukulele dimaksudkan hanya untuk mengantarkan lagu-lagu dengan stuktur yang jauh lebih sederhana.

Justru menarik saat Vedder menyanyi ulang lagu-lagu lama, seperti Sleepless Night, sebuah lagu klasik milik Bryant & Bryan yang dinyanyikan Vedder dengan bantuan vocal Glen Hansard, terdengar seperti sebuah lagu lembut yang mengalunkan nostalgia dengan sempurna. Atau saja Tonight You Belong To Me milik Cat Power, yang terdengar seperti sebuah anthem Hawaiian yang dipenuhi dengan harmonisasi. Pasti ingat saat Eddie Veder, bersama Pearl Jam, membawakan Last Kiss dengan penuh penghayatan, maka demikian pula yang dapat kita rasakan saat mendengarkan lagu-lagu daur ulang ini.

Meski mungkin akan terdengar sedikit monoton, akan tetapi sebenarnya Ukulele Songs adalah sebuah album yang istimewa, karena Eddie Vedder cukup berani untuk tampil dengan music minimalis dan paham bahwa pilihan musikalitasnya kali ini akan condong menjadi lebih tersegmentasi.

Terlepas dari itu, mendengarkan Ukulele Songs adalah seperti sebuah teman untuk pelampiasan kelelahan fisik maupun batin, karena lantunan indah dan merdu dalam album ini memang sangat tepat sekali jika kita sebutkan sebagai makanan bagi jiwa.

Rate this album: [ratings]

(Haris / CreativeDisc Contributor)

TRACK LIST:

1. "Can't Keep" 2:35

2. "Sleeping by Myself" 1:54

3. "Without You" 3:19

4. "More Than You Know" (lyrics: Billy Rose & Edward Eliscu, music: Vincent Youmans) 2:25

5. "Goodbye" 2:28

6. "Broken Heart" 2:36

7. "Satellite" 2:19

8. "Longing to Belong" 2:48

9. "Hey Fahkah" 0:09

10. "You're True" 3:23

11. "Light Today" 2:41

12. "Sleepless Nights" (Felice Bryant & Boudleaux Bryant) 2:39

13. "Once in a While" (lyrics: Bud Green, music: Michael Edwards) 1:45

14. "Waving Palms" 0:37

15. "Tonight You Belong to Me" (feat. Chan Marshall (Cat Power)) (lyrics: Billy Rose, music: Lee David) 1:42

16. "Dream a Little Dream" (lyrics: Gus Kahn, music: Fabian Andre & Wilbur Schwandt) 1:29

admincd
More from Creative Disc