Album of The Day: Hot Chelle Rae - Whatever

Oleh: admincd - 02 Feb 2012

Released by: Sony Music Indonesia

Ketika mendengar 'Tonight Tonight' dan 'I Like It Like That', I gotta feeling kalau sealbum akan terdengar serupa; pop dancey dan immature. Tapi kenyataannya, "Whatever" lebih kompleks dari itu. Album ini melebihi ekspektasi pendengar yang sudah terlebih dahulu punya penilaian. Hot Chelle Rae jago dalam menyusun strategi, menampilkan hot danceable tracks sebagai single andalannya, sementara di dalam album ini juga tersimpan track-track yang enggak kalah matang ramuan musiknya. Enggak boleh pandang sebelah mata pada Ryan Follesé, Nash Overstreet, Ian Keaggy, dan Jamie Follesé.

Meskipun "Whatever" bukanlah rekaman paling permulaan, tapi dalam rekaman ini ada single yang membuat nama mereka menembus pasaran. 'Tonight Tonight' sebagai perpaduan antara pop rock dengan dancepop diterima baik oleh pendengar. American Music Awards pun setuju akan hal itu sehingga menobatkan mereka sebagai Artis Pendatang Bary terbaik di tahun 2011 lalu. Kesuksesan mereka membuat rock akrab dengan dancefloor dilanjutkan dalam 'I Like It Like That' sebagai single kedua. Ini membuat pandangan terhadap konsepsi musik mereka yang "teen" muncul. Apalagi di single keduanya mereka punya paduan hip-hop yang dihadirkan lewat rap oleh duo New Boyz. Jadilah gado-gado musik yang mereka jual sebagai jembatan antara musik rock dengan lahan musik lain; dancepop, electropop, ataupun hip-hop.

Lagi, kolaborasi mereka dengan produser musik pop seperti SAM Hollander dan Emanuel Kiriakou melunakkan kerasnya citra rock sehingga erangan gitar dan gebukan drum dalam album ini terdengar jinak. 'Honestly', 'Forever Unstoppable', dan 'The Only One' ramah dengar. Lagu-lagu yang seperti ini juga yang sebenarnya mengangkat "marwah" mereka dari citra band kelas "pensi SMA" menjadi band "serius". Dan kalau ingin mendekatkan mereka pada ciri musik artis lain yang lebih dulu muncul, silahkan dekatkan nama Hot Chelle Rae pada New Radicals dan Good Charlotte. Avril Lavigne pun masuk dalam hitungan. Surprise-nya justru di 'Beautiful Freaks' saat melodi dalam lagu dan hook "o-o-o"-nya mengingatkan pada Enrique Iglesias. I wonder why is that.

Terkadang muncul praduga bahwa vokalis band ini kurang bisa diandalkan secara vokal. Tapi lagi-lagi hal tersebut salah. Dengarkan 'Keep You With Me' untuk mendapatkan moment vokal terbaik sang vokalis. Dan kalau ingin mendengarkannya beradu vokal dengan Demi Lovato, ada 'Why Don't You Love Me' yang T.O.P.B.G.T. Keduanya membuktikan kalau Ryan Follesé adalah vokalis yang baik. Pada awalnya itu semua adalah judgement, dan akhirnya justru menjadi sebuah pembuktian. Dengarkan "Whatever" untuk mengetahui Hot Chelle Rae seutuhnya. Mereka bukan sekedar numpang lewat, they're here to stay!

Official Website

Rate this album:[ratings]

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

1. "I Like It Like That" (featuring New Boyz) Ryan Follese, Nash Overstreet, Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul, Emanuel Kiriakou, Evan Kidd Bogart, Lindy Robbins Emanuel Kiriakou, Andrew Goldstein 3:08

2. "Tonight Tonight" Ryan Follese, Nash Overstreet, Emanuel Kiriakou, Evan Kidd Bogart, Lindy Robbins Emanuel Kiriakou 3:20

3. "Honestly" Ryan Follese, Nash Overstreet, Ian Keaggy, C. Kelly, Sam Hollander, Dave Katz S*A*M and Sluggo, (co.) Chad Royce, Scott Mann 3:22

4. "Keep You With Me" Ryan Follese, Nash Overstreet, Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul, (co.) Emanuel Kiriakou 3:30

5. "Radio" (featuring Bei Maejor) Ryan Follese, Nash Overstreet, Emanuel Kiriakou, Evan Kidd Bogart, Bryan Folk, Lindy Robbins Emanuel Kiriakou, (co.) Andrew Goldstein 3:04

6. "Whatever" Ryan Follese, Nash Overstreet, Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul 2:53

7. "Forever Unstoppable" Ryan Follese, Nash Overstreet, Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul 4:03

8. "Why Don't You Love Me?" (featuring Demi Lovato) Nash Overstreet, Martin Johnson Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul 3:31

9. "Downtown Girl" Ryan Follese, Nash Overstreet, Jamie Moore, Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul 2:57

10. "Beautiful Freaks" Ryan Follese, Nash Overstreet, Emanuel Kiriakou, Evan Kidd Bogart, Lindy Robbins Emanuel Kiriakou, (co.) Andrew Goldstein, Jens Koerkemeier 3:26

11. "The Only One" Ryan Follese, Nash Overstreet, Ian Keaggy, Jesse Frasure Andrew Goldstein, Dan Book, Alexei Misoul 2:50

February New Artist Highlight Hot Chelle Rae by creativedisc2

admincd
More from Creative Disc