Album of The Day: Christina Perri - Lovestrong

Oleh: admincd - 15 May 2012

Released by: Warner Music Indonesia

Kesuksesan Jar of Hearts memang mengundang keberuntungan bagi Christina Perri, karena memuluskan jalan hadir album perdananya, Lovestrong ke pasaran. Mengandalkan komposisi penuh perasaan dengan aransemen minimalis yang dipenuhi oleh unsur-unsur akustik yang kental, Lovestrong adalah sebuah album pop-folk manis yang menggoda.

Arms adalah penanda keberhasila kedua bagi Perri, baik sebagai penyanyi dan composer, sebuah nomor folk lembut yang mengandalkan denting gitar dan piano yang bersahutan dan vocal Perri yang sedikit sendu. Mengundang perasaan sentimental yang memenuhi kalbu tapi tidak mendayu-dayu. Jika Jar of Hearts, yang sempat di cover ulang oleh Glee, adalah sebuah nomor dengan solo piano dengan atmosfir balada yang kuat, maka Arms cenderung lebih intens dan cerah, meski memiliki kesamaan dalam segi tematis.

Sebenarnya, dengan memakai Lovestrong sebagai judul album, Perri jelas-jelas mengindikasikan bahwa cinta adalah elemen utama yang memenuhi materi album ini. Penghayatan yang tinggi oleh Perri memberi ruh yang diperlukan untuk menimbulkan kesan melankolis dalam setiap lagunya. Bukan berarti jelek, karena jika Perri berniat merumuskan romansa dengan segala problematiknya sebagai tema album ini, ia bisa disebut berhasil.

Untunglah, album tidak melulu berisi komposisi-komposisi yang mendayu-dayu, karena Perri masih mengizinkan ritme dari subgenre lain untuk dipadu-padankan dengan musikalitasnya. Sebut saja rock dalam Mine atau sedikit sentuhan country pada Miles dan juga soul pada Bang Bang Bang.

Vokal Perri memang mengingatkan akan Sara Bareilles, bahkan tipologi musiknya juga mirip. Namun tampaknya Perri harus banyak belajar untuk mengejar keberhasilan Bareilles, karena jujur saja Lovestrong sulit menghindarkan kesan monoton yang cukup ekstensif. Beberapa komposisi terlalu repititif kalau tidak maun disebut kurangnya inovasi oleh Perri. Tampaknya ia sedikit terlena oleh keberhasilan Jar of Hearts atau Arms, sehingga cenderung mengarsir album ini dengan banyak komposisi setipe.

Namun, kita dapat merasakan semangat dan niat tulus Perri dalam menghasilkan musik yang bagus. Sebut saja Distance. Lagu ini mungkin saja dapat menarik perhatian yang lebih luas, sebuah power-pop dengan aransemen juara, yang meramu musik gesek dengan akustika dan juga vokal Perri yang menyanyi dengan sepenuh hati. Menghasilkan sebuah lagu yang cukup menyentuh perasaan.

Lovestrong adalah album yang cantik. Dengan mengandalkan sekumpulan materi yang tak kalah cantiknya. Melodius serta cukup impresif. Sayangnya, melankolia dan kegaluan terlalu mengambil peran yang cukup besar, sehingga album ini malah terdengar depresif ketimbang manis. Kehadiran nama besar seperti Greg Kurstin atau David Hodges sebagai produser tidak membantu pula.

Meski begitu, tetap Lovestrong layak untuk disimak, karena album ini dikerjakan dengan passion yang tinggi oleh Perri. Hanya saja, ia harus bisa menghasilkan materi yang lebih bagus lagi untuk album berikutnya.

Official Website

Rate this album: [ratings]

(Haris / CreativeDisc Contributor)

TRACK LIST

1 “Bluebird” - 3:49

2. “Arms” - 4:21

3. “Bang Bang Bang” - 3:05

4. “Distance” - 3:46

5. “Jar of Hearts” - 4:06

6. “Mine” - 3:33

7. “Interlude” - 0:51

8. “Penguin” - 4:36

9. “Miles” - 4:04

10. “The Lonely” - 3:52

11. “Sad Song” - 4:29

12. “Tragedy” - 4:40

13. Distance (featuring Jason Mraz)

admincd
More from Creative Disc