Album of The Day: Alanis Morissette - Havoc And Bright Lights

Oleh: admincd - 11 Sep 2012

Released by: Sony Music Indonesia

Alanis Morissette adalah satu dari sekian banyak aset musisi populer era 90-an yang masih berkarya hingga kini. Iya melanjutkan konsistensi tersebut hingga album studio kedelapannya, "Havoc And Bright Lights" rilis mendekati akhir Agustus 2012. Sebelumnya, Alanis melancarkan peluncuran album tersebut dengan single 'Guardian' sebagai pelumasnya. Tapi lebih jauh dari itu, tepatnya Oktober 2011, Alanis membagi cerita bahwa ia memulai pengerjaan album ini, yang akan menjadi karya pertamanya di luar label Maverick. Meskipun demikian, ia tidak lantas memutus kerjasama dengan Guy Sigsworth, orang yang juga memproduseri album Alanis sebelumnya, "Flavors of Entanglement".

"Havoc And Bright Lights" dibuka dengan 'Guardian'. Alanis kalem di bagian verse, kemudian menghentak di bagian chorus. Mendapati ciri teriakan khasnya di bagian chorus mengingatkan kita betapa otentiknya vokal Alanis yang mulai dapat dinikmati sejak tahun 90-an silam. Alanis juga dikenal sebagai vokalis yang punya lagu-lagu menggertak. Ada kekuatan yang ia pancarkan selain lirik yang menohok. 'Lens' dan 'Receive' contohnya. Di 'Lens' ia menceritakan tentang perbedaan yang dikonsolidasikan dengan cinta, dan di 'Receive' ia berkaca, melihat diri sendiri dan bagaimana memandang dan menilai diri pribadi. Tapi puncaknya adalah 'Celebrity' yang menyinggung isu terkait dengan ketenaran.

Kebolehan Alanis lainnya adalah senandung sendunya yang menghanyutkan. Dapatkan di lagu-lagu berikut: 'Til You', 'Havoc', dan 'Win And Win'. I just can fall in love with these songs anytime I hear them. Sedikit evolusi yang dilakukan Alanis bukanlah di lagu 'Edge Of Evolution'. Karena di lagu ini ia tetap mengandalkan rock yang agak kelam dan gloomy. Tapi adalah 'Woman Down' yang catchy, kini, dan dancy. Even better, edisi deluxe untuk album ini ditambahi dua buah track; 'Will You Be My Girlfriend?' dan 'Magical Child' yang makin menambah seru suasana.

Sebelum "Havoc And Bright Lights" berhasil dirilis, Alanis kerap tampil di ajang pencarian bakat. Mulai dari membuat penampilan (The X Factor USA), hingga memberi masukan kepada para kontestan (The Voice US). Sedikit memberi tanda bahwa wanita ini akan meluncurkan karya musik terbarunya, dan para penggemar harap bersiap-siap. Sekarang keputusan ada di tangan kita, apresiasi apa yang akan kita berikan kepada "Havoc And Bright Lights".

Official Website

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

Semua lagu diciptakan oleh Alanis Morissette dan Guy Sigsworth, nama di bawah ini adalah kredit untuk produser.

1. "Guardian" Joe Chiccarelli, Guy Sigsworth 4:18

2. "Woman Down" Chiccarelli, Sigsworth 3:36

3. "'Til You" Chiccarelli 4:07

4. "Celebrity" Chiccarelli, Sigsworth 4:01

5. "Empathy" Chiccarelli 4:00

6. "Lens" Chiccarelli, Sigsworth 4:08

7. "Spiral" Chiccarelli, Sigsworth 4:17

8. "Numb" Chiccarelli 4:10

9. "Havoc" Chiccarelli, Sigsworth 5:53

10. "Win and Win" Chiccarelli 5:01

11. "Receive" Chiccarelli 4:28

12. "Edge of Evolution" Chiccarelli 4:29

13. "Will You Be My Girlfriend?"

14. "Magical Child"

admincd
More from Creative Disc