Encore Show yang indah dari Scandal

Oleh: welly - 15 Mar 2013

Image and video hosting by TinyPic

Yap, penantian pecinta J-Pop akhirnya terjawab sudah dengan munculnya Tomomi, Haruna, Rina, Mami di panggung Tenis Indoor Senayan pada hari Rabu, 13 Maret lalu yang dipromotori oleh Marygops Studios, yang sukses menggelar konser L'arc~en~ciel tahun lalu. Kedatangan mereka pun sepertinya sudah ditunggu banyak fans Scandal yang memang sudah menantikan performance band ini sekian lama. Hal ini terlihat dari begitu ramainya orang yang mengisi di bagian tribun maupun festival. Light stick pun bertebaran dimana-mana seolah menandakan bahwa mereka siap bergoyang dengan kuartet pengusung j-pop dan garage rock ini.

Gelaran pun dimulai pada pukul 19:49 dimana band pembuka yaitu Mosca Band tampil begitu enerjik sekilas seperti mendengar Paramore. Di tengah-tengah performance mereka juga diselipkan lagu "Indonesia Pusaka" dan "Scandal Baby" sebelum dilanjutkan lagi dengan lagu-lagu mereka.

Image and video hosting by TinyPic

Setelah Mosca turun panggung, chant memanggil nama-nama personil Scandal pun langsung membahana di Tenis Indoor tanda antusiasme penonton akan konser ini begitu besar. Dan pada pukul 20:23 lampu dimatikan dan Haruna, Tomomi, Rina dan Mami masing-masing sudah siap siaga di masing-masing instrumen yang mereka mainkan tanda konser akan dimulai. Lagu pertama mereka langsung memulai dengan "Harukaze", sontak muncullah karaoke masal dari penonton diiringi oleh lompatan penonton dan permainan light stick yang begitu menggila dari awal sampai akhir lagu. Tanpa ampun mereka langsung memainkan hits mereka berikutnya yaitu "Shunkan Sentimental" yang membuat penonton terus menumpahkan energinya dengan melompat bareng, bergoyang, dan chant bareng sambil terus memainkan light sticknya. Sebelum ke lagu berikutnya mereka sempat menyapa dengan kata "Halo Jakarta" dan "Apa kabar". Masih di seputaran soundtrack anime mereka langsung menghajar lagi dengan "Shoujo S" dan langsung membuat penonton pecah karna lagu ini seolah Scandal membiarkan energi penonton habis untuk tiga lagu awal yang notabene merupakan signature hits mereka. Tanpa banyak basa-basi "Queens are Trumps" pun mereka bawakan berikutnya. Chant "oi oi oi" di tengah lagu pun tak dapat dihindarkan. Di lagu ini permainan mereka pun makin meningkat dengan gaya rock n roll yang makin terasa di awal sampai akhir lagu. Sebelum masuk ke lagu "Doll" masing-masing personil memperagakan gaya memutar handuk yang langsung saja ditaati oleh para penonton yang hadir dan menjadi sebuah gimmick yang membuat penonton semakin panas. Masing-masing personil pun memperkenalkan diri dengan bahasa Indonesia. Tomomi pun secara tiba-tiba melontarkan kata 'Soto ayam' pas giliran dia berkenalan dan Haruna pun mengucapkan kata 'MANTAP' sambil diikuti oleh para penonton. Setelah jikoshoukai mereka dengan bahasa Indonesia usai mereka langsung memainkan "Pride" dan dilanjutkan dengan "Kagerou". Begitu "Want You" mereka mainkan permainan gitar pun seolah makin kencang dan mengeras. Riff-riff maut pun mereka mainkan di lagu ini yang membuat penonton makin bergairah. Skill mereka pun benar-benar ditunjukkan secara maksimal dan rapi sehingga membuat penonton tercengang. "Space Ranger" didaulat menjadi lagu kesembilan dan dilanjutkan dengan "Taiyou Scandalous" yang kembali membuat panas penonton dengan gebukan drum yang begitu quirky dan cepat. Koor massal pun terjadi lagi. Kemeriahan lagu sebelumnya seakan belum selesai mereka langsung memainkan "Everybody Say Yeah". Di bagian tengah lagu dan reff lagu chant penonton yang meneriakkan kata "Yeah" tidak dapat dihindari. Gemuruh penonton dan loncatan penonton semakin menguat di lagu ini. "Taiyou to Kimi Ga Egaku Story" menjadi lagu penutup yang membuat sing-a-long pun lagi-lagi terjadi.

Setelah lagu tersebut masing-masing personil pun mulai meninggalkan instrumennya dan ke belakang panggung. Dan ini jelas membuat penonton berteriak meminta encore karna menurut mereka 12 lagu yang mereka mainkan belum cukup untuk memuaskan mereka dan tidak pakai lama hanya dalam waktu 4 menit masing-masing personil sudah di posnya masing-masing dan langsung memutar "Satisfication" yang kembali membuat pecah dan menggoyangkan kaki dan tangan penonton terutama di bagian "wo ow wo ow". Sebelum benar-benar menutup konser masing-masing personil pun sedikit bercerita tentang pengalamannya di Jakarta mulai dari penampilan mereka di Dahsyat, kondisi dan kendaraan di Jakarta dan mereka juga berjanji akan datang lagi kesini sambil menunjukkan jari kelingking tanda perjanjian mereka dengan fans. Lagu pamungkas mereka yaitu "Scandal Baby" menjadi final song di encore mereka dan lagu terakhir sebelum konser benar-benar berakhir. Dan penonton pun begitu bergairah mengikuti irama upbeat lagu dan terus bergoyang dari awal sampai akhir lagu. Begitu "Scandal Baby" habis Haruna sang vokalis memperkenalkan masing-masing anggota band sebelum mereka melakukan salute ke penonton.

Image and video hosting by TinyPic

Aksi kuartet asal Osaka ini pun tentunya tidak bisa dilupakan oleh siapapun yang datang karena memang selain kedatangan mereka sudah ditunggu sekian lama oleh pecinta musik Jepang aksi panggung mereka juga bisa dibilang sangat keren. Perpaduan lighting yang epik dan sound yang sangat jernih nan rapi membuat konser terasa maksimal. Belum lagi gimmick konser yang mereka bawakan membuat suasana begitu intim dan hangat, Scandal sendiri juga menunjukkan showmanship yang sangat bagus, atraktif dan interaktif ke penonton dan menunjukkan permainan yang tidak melempem dari awal sampai akhir. Overall, ini adalah salah satu konser band Jepang terbaik yang pernah ada and yes, we'll waiting for them soon. Arigatou Scandal! Sayonara!

Special Thanks to Marygops Studios

(Luthfi / CreativeDisc Contributors)

photo by Milankoni

welly
More from Creative Disc