Album of The Day: Two Door Cinema Club - Beacon

Oleh: admincd - 04 Jun 2013

Apakah anda sudah pernah bersenang-senang dengan album debut milik Two Door Cinema Club, “Tourist History” pada tahun 2010 lalu? Ya, siapa yang tidak dapat mengelak akan kemeriahan album tersebut. Lirik-lirik lagu nan ringan, riff-riff gitar yang catchy seperti pada lagu “What You Know” atau “Something Good Can Work”, serta semangat post-teenager mereka sangat disukai oleh kalangan indie pop/post-punk revival pada masa tersebut. Lalu setelah masa-masa itu, kini muncullah “Beacon”, album sophomore dari band ini yang menawarkan kesenduan, seperti sebuah buku harian yang menceritakan betapa beratnya menjalani kehidupan yang jauh dari rumah (demi tur dan berbagai rangkaian konser pastinya), serta terpisah beribu kilometer jaraknya dari orang-orang terkasih. Walaupun dibalut dengan kesenduan, namun sebagian besar aransemen lagu di album ini masih terdengar hingar bingar. Kontradiksi ini mungkin menjadi highlight dari album “Beacon”, seolah-olah berusaha menutupi kegelisahan yang disampaikan oleh lirik-lirik nya.

Notasi yang catchy masih menjadi amunisi utama bagi band yang berasal dari Northern Ireland ini. “Next Year” merupakan track pertama dari “Beacon” yang tetap berisi not-not menarik dan groovy. Namun sepertinya lirik dari lagu ini berkata sebaliknya, menyatakan kerinduan akan seseorang yang jauh di sana. Ibaratnya, apabila Michael Buble memiliki “Home” maka Two Door Cinema Club memiliki “Next Year”. Track yang menceritakan kesendirian lainnya adalah “Sleep Alone”, single andalan dari album mereka kali ini. Masih juga diiringi dengan aransemen hingar-bingar, Alex Trimble merengek-rengek tentang kesendirian, tidur sendiri, dan juga jauh dari rumah. Ya maklumi saja, karena inspirasi lagu ini datang kepada Alex Trimble saat ia sedang mengkonsumsi obat-obatan. Dan lagu paling depresi di album ini mungkin ditujukan kepada lagu “The World is Watching”, dimana mereka (masih) bercerita tentang kerinduan akan seseorang nun jauh di sana. “You could be the one to set me free..” ujar Alex Trimble dengan tone yang lebih sedih, dan suasana tambah haru ketika sang vokalis tersebut melantunkan lirik “I won’t forget the things you said, the singing and dancing inside my head..” yang langsung disambung interlude berisi harmonisasi strings section.

Lalu terdapat pula lagu “Spring” dimana riff-riff gitar funk yang di-strummimg melawan arus dengan chord-chord keyboard yang cenderung minor pada bagian awal lagu, membuat anda menebak-nebak seperti apakah isi lagu ini. Ternyata lagu “Spring” memiliki lirik yang paling romantis diantara track-track lainnya, saudara-saudara. Simak saja kata-kata “If I fall on you tonight, then I will need you closer. One more day is not enough..” yang jelas menggambarkan keinginan untuk terus bersama orang yang disayangi. Keromantisan lainnya juga ditunjukkan pada lagu “Sun”. Boleh saja lagu ini berpola indie pop dengan tambahan iringan brass section pada saat mendekati akhir lagunya, namun siapa yang tidak meleleh mendengar kata-kata “Oh no, I’m far away. I know I’ll stay right there with you”? Pasti sangat berat bagi mereka untuk hidup di jalan dan jauh dari rumah untuk melakukan serangkaian tur dan konser di belahan dunia lain.

Sejujurnya saya tidak pernah menyangka bahwa band seperti Two Door Cinema Club akan membuat album seperti “Beacon” ini. Lirik-lirik yang galau, dimana antara satu lagu dengan lagu lainnya memiliki alur kisahnya masing-masing. Andai saja track positioning album ini dirombak lagi, pasti album ini akan menjadi sebuah jurnal pribadi yang memiliki alur dari track pertama hingga track terakhir. Saya lebih mengapresiasi album ini secara esensi dibandingkan secara teknisnya, dan pendekatan mereka dengan cara kontradiksi kondisi terhadap lagu-lagu di dalamnya patut saya acungi jempol. Terlepas dari itu, nampaknya, album ini juga bernasib mujur di tangga-tangga lagu di seluruh dunia. Menjadi nomor 1 di Irlandia dan nomor 2 di Inggris merupakan apresiasi positif dari para pecinta musik terhadap “Beacon”. Well, setidaknya curhat melalui album dapat membuahkan prestasi yang gemilang bagi Two Door Cinema Club kali ini.

Official Website

(Galih Gumelar / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

1. "Next Year" 4:11

2. "Handshake" 3:31

3. "Wake Up" 3:45

4. "Sun" 3:07

5. "Someday" 3:43

6. "Sleep Alone" 3:56

7. "The World Is Watching" (with Valentina) 3:36

8. "Settle" 3:52

9. "Spring" 3:24

10. "Pyramid" 3:09

11. "Beacon" 3:24

admincd
More from Creative Disc