Creative Disc Exclusive Single – 19 Aug

Oleh: admincd - 19 Aug 2013

Lady Gaga (Alb. ARTPOP / Interscope) - Applause

Ditulis dan diproduseri oleh Lady Gaga bersama DJ White Shadow, Applause merupakan single pertama dari album ketiga Gaga, ARTPOP. Sesuai dengan konsep ARTPOP, dalam Applause Gaga menghadirkan semangat artistik sekaligus pop yang membesarkan namanya. Gaga seolah kembali ke pendekatan elektro-pop yang membesarkan namanya di era The Fame namun sekaligus memeluk sentuhan kekinian. Ada yang menyebutkan terdengar seperi perpaduan antara David Bowie dengan Annie Lennox , namun Applause sekali lagi menunjukkan kekuatan Gaga dalam mempersembahkan pop catchy yang memorable. Single dirilis pada tanggal 12 Agustus. (9/10)

Jesse McCartney (Single / Eight0Eight) - Back Together

Hampir sepuluh tahun setelah album Beautiful Soul, Jesse McCartney terbukti masih mampu menunjukkan eksistensi dirinya, termasuk dengan single terbarunya, Back Together. Dengan menghadirkan semangat disco-funk yang seru, McCartney terdengar lebih matang dalam bermusik. Ditulis oleh McCartney bersama Nash Overstreet dan Ryan Follesé, single ini sepertinya akan banyak mencuri perhatian. Single dirilis pada tanggal 13 Agustus. (8/10)

Jordin Sparks (Single / RCA) - Skipping a Beat

Jordin Sparks hadir dengan lebih kasual namun tak melupakan semangat RnB yang lebih organis dalam Skiping a Beat, sebuah single promosi untuk album terbarunya. Agak mengingatkan akan lagu-lagu pop Rnb bertempo sedang era 90-an yang dulu sering di bawakan oleh Mariah Carey. Meski tidak mengandalkan aransemen yang rumit, justru lagu cukup berhasil dalam mengekstraksi kekuatan vokal Sparks. Single dirilis pada tanggal 13 Agustus. (8/10)

Drake feat. Majid Jordan (Alb. Nothing Was the Same / Republic) - Hold On, We're Going Home

Hold On, We're Going Home adalah single kedua Drake untuk album ketiganya, Nothing Was the Same. Dalam single ini Drake mengesampingkan rap-nya dahulu dan memilih untuk bernyanyi secara penuh dalam sebuah lagu RnB bertempo sedang yang mengadopsi semangat urban yang kental. Istimewanya, Drake ternyata cukup asyik dalam membawakan lagunya sehingga terdengar cukup berkelas dan menarik untuk disimak. Single dirilis pada tanggal 7 Agustus. (8/10)

Naya Rivera feat. Big Sean (Single / Columbia) - Sorry

Santana Lopez mungkin punya cita-cita menjadi seorang aktris, akan tetapi Naya Rivera tak menyia-nyiakan bakat menyanyinya. Setelah menandatangi kontrak dengan Columbia dan terakhir membantu 2Cellos dengan Supermassive Black Hole-nya, maka bersiaplah untuk single Naya Rivera sebagai penyanyi solo, Sorry. Dibantu oleh sang kekasih, Big Sean, Sorry adalah sebuah nomor RnB berbalut Hiphop yang antemik. Meski rasanya vokal Naya kurang tergali di sini, akan tetapi single Sorry ini bolehlah bertugas sebagai teaser untuk album debutnya tersebut. Single Sorry premier di radio minggu lalu. (8/10)

Shane Filan (Single / Capitol) - Everything to Me

Salah satu vocal leader di Westlife pun akhirnya bersolo karir. Dengan merilis single Everything to Me, tampaknya debut Shane Filan ini akan sangat menjanjikan. Sebuah pop-alternatif yang berbalut sedikit folk, membuat Everything to Me terdengar sangat renyah. Mungkin vokal Shane akan terasa sedikit berbeda, akan tetapi jika hasilnya positif, mengapa tidak? Single dirilis pada tanggal 26 Agustus. (8/10)

MGMT (Alb. MGMT / Columbia) - Your Life Is a Lie

Rasa-rasanya MGMT selalu berhasil dalam memberi kejutan pada penikmat musik mereka, ataupun penggemar indie-pop secara umum, karena selalu menawarkan eklektisme yang unik, termasuk single paling baru mereka, Your Life Is a Lie. Dengan aransemen yang penuh semangat serta kaya bebunyian, sekali lagi MGMT mengajak kita untuk masuk dalam dunia psychedelic mereka yang menghanyutkan. Single dirilis pada tanggal 6 Agustus. (8/10)

Sheryl Crow (Alb. Feels Like Home / Warner Bros) - Best of Times

Feels Like Home, album country pertama Sheryl Crow memang baru akan dirilis pada tanggal 10 September. Akan tetapi, untuk memuaskan penasaran, ia merilis lagi single dari album tersebut yang bertajuk Best of Times. Tentu saja Crow tidak bisa meninggalkan aroma rock-nya begitu saja, karena kita masih bisa mendengarkannya di single ini, namun dengan nuansa selatan yang kental, membuat Crow seperti bertransformasi menjadi sosok country star yang mapan. Single dirilis pada tanggal 12 Agustus. (8/10)

Sting (Alb. The Last Ship / Interscope) - And Yet

And Yet adalah salah satu lagu yang terdapat dalam album terbaru milik musisi senior, Sting. Berjudul The Last Ship, album ini diharapkan dapat memuaskan kerinduan para fans kepada dirinya. And Yet menampilkan Sting dalam balutan musik urban yang terdengar sangat dewasa. Lantunan nyanyian ala Sting yang mendayu pun menjadi nilai lebih. Bukti jika semakin bertambar umur, semakin matang saja dirinya dalam bermusik. Album tersebut akan dirilis pada tanggal 24 September. (8/10)

Daft Punk feat. Pharrell Williams (Alb. Random Access Memories / Columbia) - Lose Yourself to Dance

Untuk single kedua album Random Access Memories, Daft Punk masih memilih track yang menghadirkan vokal Pharrell Williams sebagai andalan. Maka simaklah Lose Yourself to Dance. Disco-funk elektronika yang menjadi andalan Lose Yourself to Dance terdengar begitu memikat dan sangat mengajak minat untuk bergoyang di lantai dansa. Sebuah lagu yang juara. Single dirilis pada tanggal 13 Agustus. (8/10)

Robin Thicke feat. Kendrick Lamar (Alb. Blurred Lines / Interscope) - Give It 2 U

Robin Thicke goes futuristic with his brand new single, Give It 2 U. Diservis sebagai single ketiga untuk album Blurred Lines, Thicke tampaknya mencoba untuk tampil dengan sangat pop. Hentakan elektro-pop yang meriah menjadi latar vokal soulfulnya. Hasilnya sebuah pop-catchy yang seru untuk disimak. Kehadiran Kendrick Lamar pun memberi keriuhan dalam kemeriahan dalam lagunya. Tidak heran jika Give It 2 U terdengar "familiar", karena ada nama Dr. Luke dan Cirkut yang bertugas sebagai produser. Single dirilis pada tanggal 27 Agustus. (8/10)

Special Thanks to Sony Music Indonesia, Universal Music Indonesia, Warner Music Indonesia, dll.

admincd
More from Creative Disc