Running Man Member dan Park Ji Sung di Asian Dream Cup 2014, Indonesia

Oleh: renifitriah - 27 Mar 2014

Sepertinya dalam waktu dekat mimpi untuk bertemu dengan pemain sepak bola ternama asal Korea Selatan Park Ji Sung akan segera terwujud. JS Foundation yang merupakan yayasan amal miliknya ini secara resmi mengumumkan kedatangan pemain yang kini merumput di klub Queens Park Rangers (QPR) dalam rangka "Asian Dream Cup 2014 in Indonesia" tanggal 2 Juni 2014 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Pengumuman tersebut disampaikan secara langsung oleh Direktur Eksekutif dari JS Foundation yaitu Park Sung Jong dalam sebuah jumpa pers yang dilangsungkan selasa sore kemarin (25/03/2014) bertempat di Ice Palace, Lotte Shopping Avenue Kuningan, Jakarta.

Rasa cintanya terhadap dunia sepak bola membuat mantan pemain klub Manchester United ini mendirikan sebuah yayasan yang bertujuan untuk mempromosikan sepak bola di Asia Tenggara serta melakukan pembinaan terhadap generasi-generasi muda. Dalam sesi jumpa pers kemarin sore, Direktur Eksekutif Park Sung Jong yang sekaligus Ayah dari Park Ji Sung ini berharap pertandingan amal Asian Dream Cup mampu memberi semangat bagi pemain sepak bola generasi muda di Indonesia.

Pertandingan amal sepak bola Asian Dream Cup sebelumnya telah diselenggarakan di berbagai negara di Asia seperti Thailand, Vietnam dan China. Untuk tahun 2014 ini Indonesia mendapat kehormatan menjadi tempat berlangsungnya Asian Dream Cup. Park Ji Sung akan membawa tim nya yang terdiri dari beberapa bintang sepak bola kenamaan serta selebriti asal Korea selatan untuk bertanding melawan tim dari Indonesia All-Star.

Member dari Running Man yang merupakan variety show No. 1 di Korea Selatan turut memeriahkan acara Asian Dream Cup di Indonesia. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh pihak SH Entertainment selaku promotor dari acara pertandingan amal tersebut "Saat ini yang confirm adalah member dari Running Man, seluruh member akan datang ke Indonesia" pungkas Monica  yang merupakan perwakilan dari SH Entertainment.

Kehadiran member Running Man memang sangat ditunggu-tunggu oleh runners di Indonesia (sebutan untuk penggemar Running Man) sejak Asian Dream Cup 2012,  Running Man telah ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Kehadiran Yoo Jae Suk cs diprediksi akan membuat pertandingan bola menjadi lebih meriah. Tidak hanya member dari Running Man saja, beberapa selebriti Korea Selatan yang masih dirahasiakan namanya juga akan memeriahkan pertandingan 'Asian Dream Cup 2014 in Indonesia'.

Perwakilan dari tim Indonesia All-Star yaitu Mukti Ali Raja dan Leo Saputra juga turut hadir pada saat jumpa pers kemarin. para mantan pemain timnas ini memberikan sedikit bocoran nama-nama yang sudah tidak asing lagi seperti Bambang Pamungkas, Ismed Sofyan, Aliyudin, Ponaryo Astaman, Mukti Ali Raja, Leo Saputra, Ramdani Lestaluhu kemungkinan besar akan tampil menghadapi Park Ji Sung and friends.

Tujuan utama dari pertandingan Asian Dream Cup lebih menitikberatkan pada kegiatan amal yang di gagas oleh JS Foundation. "dana yang disumbangkan di setiap event tersebut akan disalurkan ke berbagai lembaga yang berkaitan dengan Olahraga" papar Zaky yang merupakan perwakilan dari SH Entertainment.

Pihak promotor juga memberikan bocoran akan ada tiga mini konser di Asian Dream Cup yaitu pada saat opening, pertengahan konser dan terakhir konser penutup yang akan dimeriahkan oleh beberapa selebriti Korea Selatan yang masih dirahasiakan nama-namanya.

Akan diadakan Training Session pada tanggal 1 Juni 2014, sesi latihan tersebut dibuka untuk umum dengan membeli tiket khusus training session. Untuk harga tiket pertandingan tanggal 2 Juni 2014 berkisar dari dibawah Rp. 100.000 - Rp. 2.000.000,- dan akan mulai dijual pada tgl 5 April mendatang.

UPDATE Line Up Asian Dream Cup 2014 in Indonesia :

Tim Park Ji Sung & Friends : Park Ji Sung, Lee Young Pyo, Kim Sang Sik, Hwang Jin Sung, Kim Dong Jin, Suk Hyun Jun, Cha Gi Suk, Kim Young Gyu, Ryu Seung Woo, Lee Jung Soo, Jong Tae Se, Lee Seung Woo, Huang Bowen, Yu Dabao, Hideyuki Ujiie, Kazuyoshi Miura, Mark Van Bommel, Bobby Zamorra, Kevin Davies, Genarro, Gattuso, Marco Materazzi, Rio Ferdinand. Artis : Choi Minho, All Member Running Man

Tim Indonesia All-Star : Bambang Pamungkas, Ponaryo Astaman, Firman Utina, Ismed Sofyan, Andritany Ardhiyasa, A.A Ngurah Wahyu Trisanjaya, Eka Ramdani, Tantan, Greg Nwokolo, Leo Saputra, Mukti Ali Raja, Victor Igbonefo, Rachmat Afandi. Artis : Ibnu Jamil, Judika, Rico Ceper (masih ada beberapa nama yang belum dikonfirmasi, susunan pemain masih bisa berubah sesuai dengan jadwal para pemain)

Seat Plan Asian Dream Cup:

Harga Tiket:

Training Day 1 Juni & Match 2 Juni . VIP Barat Rp. 1.800.000,-

Match Day 2 Juni 2014:

VIP Timur Rp. 750.000,-

Kelas 1 : Rp. 500.000,-

Kelas 2 : Rp. 350.000,-

Kelas 3 : Rp. 200.000,-

Tribune : Rp. 75.000,-

Penjualan tiket Online dan Offilne dimulai pada tanggal 5 April 2014 melalui  Official Ticket Box : KiOSTix, Dreamers Radio, Yes24 Indonesia

Info lengkap mengenai tata cara pembelian tiket dapat mengakses facebook SH Entertainment : https://www.facebook.com/notes/sh-entertainment-indonesia/faq-asian-dream-cup-2014-in-indonesia/622197281196565

Apakah kalian sudah siap menyaksikan lahga penuh kejutan dari Indonesia All-Star melawan Park Ji Sung & Friends ? ^^

 

Thanks to :

SH Entertainment Indonesia

Teks : Reni Fitriah

Foto : Pradita Annissa

renifitriah
More from Creative Disc