Album of the Day: Tessanne Chin & Will Champlin

Oleh: admincd - 07 Oct 2014

Kejayaan The Voice US sebagai tayangan televisi yang sukses adalah hal yang mutlak. Jumlah season yang mereka miliki berbanding terbalik dengan jumlah superstar yang mereka hasilkan. Karir pasca kompetisi tampaknya tidak pernah menjadi perhatian, sehingga setiap finalis masih harus bersusah payah untuk dapat dinobatkan sebagai artis rekaman. Tidak terkecuali bagi sang champion, Tessanne Chin yang berjuang keras untuk album debutnya "Count On My Love". Konflik internal antara Tess dan labelnya menyisipkan nilai historis tersendiri pada album ini. Lain Tess, lain Will Champlin. Sebagai juara 3, Will tak pernah mendapat iming-iming kontrak rekaman. Sehingga saat "Borrowing Trouble" dirilis oleh label Infant Soul Music, ia berhasil menemukan jalan kecil untuk memanfaatkan ketenaran yang diperoleh dari kompetisi supaya album dapat laku terjual.

Baik Tess dan Will, keduanya menerapkan idealisme dalam rekaman mereka. Influens reggae yang Tess terapkan sempurna membuat lagu-lagunya terdengar fresh. 'Count on My Love', 'I Heart U', dan 'Always Tomorrow' punya kadar reggae terparah, tapi Tess tetap punya kesempatan untuk menginfus irama tersebut dalam vokalnya, dalam setiap kesempatan yang ia bisa; seperti powerpop 'Tumbling Down' dan EDM centris 'One Step Closer'. Kebebasan Will untuk mengekspresikan loyalitasnya pada poprock tersadur sempurna, tanpa harus mengorbankan kualitas vokalnya untuk tenggelam dalam musik. 'Eye of the Pyramid' terdengar relevan atas usaha untuk tetap nge-rock dengan killer hook yang mantap. Tetap update dengan gaya folk 'Wasteland', dub 'Surgical Rewind', juga pop 'Freezing Time' membuat album ini terdengar dimanis.

Tess termasuk yang beruntung, karena ia bisa bekerjasama dengan nama-nama besar di albumnya. Ryan Tedder, Claude Kelly, Toby Gad, hingga Diane Warren hadir untuk membantunya mengoptimalkan potensi. 'Everything Reminds Me of You' adalah lagu dengan kadar komersil paling tinggi di album, dengan 'Loudest Silence' dan 'People Change' sebagai track dramatis yang demanding, menguras vokal sekaligus penghayatan dari penyanyinya. Dan untuk Will, meskipun kalah dari segi kontributor, ia tetap punya lagu-lagu potensial untuk difavoritkan. 'Last Man Standing' berada di nomor urut 1 sebagai lagu dengan potensi difavoritkan tertinggi dan 'Breath' sebagai lagu emosional yang menggugah pendengar.

Selain itu, title track bagi masing-masing album, 'Count on My Love' dan 'Borrowing Trouble' pun menunjukkan semacam kualitas yang patut untuk dikedepankan. Pemilihan judul untuk album ini kemudian terkesan tidak sembarang, dipertimbangkan secara matang, sehingga berhasil mewakili album yang tidak menyesatkan calon pembeli. Tess dan Will merangkan album mereka pada satu kesimpulan: berhasil. Nilai dinamis dan eksplorasi dimenangkan oleh Will, optimalisasi diri dimenangkan oleh Tess.

Official Website Tessanne Chin

Official Website Will Champlin

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

Count on My Love:

1. "Tumbling Down" 3:34

2. "Everything Reminds Me of You" 3:51

3. "Count on My Love" 3:06

4. "Always Tomorrow" 3:24

5. "Lifeline" 4:28

6. "I Heart U" 3:22

7. "Loudest Silence" 4:07

8. "Heaven Knows" 4:11

9. "People Change" 3:18

10. "One Step Closer" 3:34

Borrowing Trouble:

1. Eye of the Pyramid 4:16

2. Borrowing Trouble 3:36

3. While We're Young 4:14

4. Surgical Rewind 3:44

5. One Shot 4:08

6. Freezing Time 3:52

7. Last Man Standing 3:40

8. Diamond In the Fire 3:51

9. No Fair Game 4:05

10. Wasteland 4:13

11. Heat of Passion 4:10

12. Breathe 3:54

admincd
More from Creative Disc