Album of the Day: Eric Benét - From E to U: Vol.1

Oleh: admincd - 12 Nov 2014

Released by: Warner Music Indonesia

Interpretasi baru terhadap karya klasik memiliki daya tarik tersendiri. Diracik dalam gaya soul, "From E to U: Vol.1" adalah album dengan tingkat keistimewaan tinggi yang berhasil Eric Benét kreasikan tahun ini. Dengan predikat pemenang Grammy empat kali dalam ranah R&B memantapkan ekspektasi terhadap album dengan 11 track ini.

'Africa' terbuka dalam cakrawala baru. Dengan bentangan nada spesifik dengan tingkat popularitas tinggi, lagu orisinil Toto ini disulap keluar dari arena rock agar bercita rasa sexy, smooth, silky di arena lain, R&B. Yang lebih gila lagi adalah vokal Eric yang tak kalah syahdu, mengimbangi adonan musiknya. Untuk tipikal penyanyi kayak Eric ini, kualitas yang demikian adalah harga mati untuk dimiliki dan dipertahankan, tanpa kompromi.

Meskipun lagu-lagu dibawa dari era yang berbeda, a la Eric ternyata tidak mengotak-ngotakkan mereka pada era tertentu. Nilai timeless ada, dan sangat terasa pada setiap lagu. Nikmati corak bahagia dalam 'Ride Like the Wind' yang berpadu harmonis dengan 'After the Love Has Gone'. Jangan kira lagu yang ada di bawah pohon R&B akan mempermudah proses, karena sebenarnya tantangannya lebih besar untuk menciptakan gaya beda dari aslinya.

"From E to U: Vol.1" bisa didefinisikan sebagai album yang fun ('What a Fool Believes'), historis ('More Than Words'), dan juga emosional ('Do You Really Want to Hurt Me'). Ini menandakan ada banyak gaya yang bisa dijadikan alasan untuk menyukainya, tak sebatas pada lagu-lagunya yang populer dan ngena ke orang-orang meskipun mereka belum dengar versi Eric.

Mengetahui lagu-lagu Top Hits di zamannya seperti 'Everytime You Go Away', 'Open Arms', ataupun 'Thorugh the Fire' yang meski sudah banyak ditampilkan oleh vokalis-vokalis lain dalam drama cover version yang nge-trend belakangan tetap membuat gegap gempita terhadap album Eric ini. Kenapa? Simply because he's Eric Benét. Ia adalah salah satu pewaris legenda King of Pop Michael Jackson, yang sedikit banyak memberi pengaruh dalam jalur para peer maupun suksesornya, seperti Robin Thicke dan Miguel. I don't know about you, but I can get crazy of 'Almost Paradise (duetnya dengan penyanyi asal Korea Selatan, Ailee)' and 'Sara Smile' from the album. Simply sophisticated adalah kesimpulan untuk album ini.

Official Website

Rate the album:

[ratings]

Buy album on iTunes

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

1. Africa 5:03

2. Ride Like The Wind 4:33

3. Almost Paradise (Duet with Ailee) 3:43

4. After The Love Has Gone 5:10

5. What A Fool Believes 4:07

6. More Than Words 4:50

7. Do You Really Want To Hurt Me? 4:52

8. Everytime You Go Away 5:11

9. Open Arms 3:15

10. Sara Smile 4:02

11. Through The Fire 4:33

admincd
More from Creative Disc