Kalau didengar-dengar, formula yang diusung Ariana Grande dalam single barunya, 'Focus', agak mengingatkan akan 'Problem'. Tidak ada rap Iggy Azalea di sini, melainkan vokal latar dari aktor/penyanyi Jamie Foxx yang secara berulang seperti mengatakan "f**k us on me". Tapi lagunya tidak kalah seru, dengan mengusung pop soul yang ramai dan riuh. Single dirilis pada tanggal 30 Oktober dan merupakan single pertama dari album ketiganya, Moonlight.
Diset sebagai bagian ketiga dari trilogi "Blue Neighbourhood" setelah 'WILD' dan 'FOOL', maka Troye Sivan menghadirkan lagu atmosferik yang menyentuh berjudul 'Talk Me Down' sebagai pelengkap. Lagu ini juga disiapkan sebagai single pertama untuk album debutnya, juga berjudul "Blue Neighbourhood". Ditulis Troye bersama Leland, Allie X, Bram Inscore dan Emile Haynie, single dirilis pada tanggal 13 Oktober.
Tidak perlu waktu lama bagi kita untuk bisa mendengarkan materi baru Weezer setelah album "“Everything Will Be Alright in the End" yang dirilis tahun lalu. Pop rock agak slengean masih menjadi andalan Weezer. Tidak hanya itu, tampaknya Rivers Cuomo mencoba untuk sedikit ngerap di verse-nya. Meski tentu saja jangan diharapkan rap dalam bentuk konvensional. Single dirilis pada tanggal 27 Oktober.
Butuh 4 tahun bagi Chairlift untuk kembali ke skena musik dan mempersembahkan album baru. Album ketiga mereka, "Moth" direncanakan hadir di Januari 2016. Untuk sementara kita simak saja single perdana mereka, 'Ch-Ching', yang masih menawarkan synth-pop, namun dipadu dengan sentuhan electro-RnB-pop yang catchy. Single dirilis pada tanggal 15 Oktober.
Yang juga sudah cukup lama dinanti kembalinya adalah Miike Snow. Trio yang terdiri atas Bloodshy & Avant bersama vokalis Andrew Wyatt ini menghadirkan 'Heart is Full' sebagai single perdana untuk album ketiga mereka. Miike Snow menghadirkan gaya agak berbeda dengan indie-pop ataupun alternative dance agak disingkirkan dan menghadirkan pop urban dengan drum loop, noise sound, dan melekatkan hook pada chorus. Single dirilis pada tanggal 30 Oktober.
Sesuai kebiasaan David Guetta akhir-akhir ini, ia akan merilis ulang album "Listen" menjadi "Listen Again" yang akan dirilis pada tanggal 27 November. Selain lagu baru, seperti 'Clap Your Hands', ia juga menghadirkan versi remix, salah satunya 'Bang My Head' yang kini juga hadir Fenty Wap menemani Sia. Lagunya juga diubah sedemikian rupa sehingga terdengar lebih house ketimbang progressive seperti versi aslinya. Ditulis oleh Guetta, Bloodshy, Giorgio Tuinfort, Marcus van Wattum, dan Nick Rotteveel, single dirilis pada tanggal 30 Oktober.
Dalam proses kedewasaannya, Greyson Chance tentunya mencari-cari warna musiknya kembali. Setelah 'Thrilla In Manila' dan 'Meridians', Greyson menghadirkan 'Afterlife', sebuah pop urban yang juga menjauhkan dirinya dari balada atau teen-pop sebagaimana yang biasa diusungnya. Hanya saja 'Afterlife' agak mengingatkan seperti yang biasa dibawakan oleh Troye Sivan, tapi tanpa atmosfir moody yang diperlukan lagunya. Single dirilis pada tanggal 29 Oktober lalu, dan akan masuk di EP terbarunya, Somewhere Over My Head yang akan dirilis tahun 2016.
Agak lama memang, namun pelan tapi pasti Nathan Skyes mempersiapkan album solo debutnya. Ia pun menghadirkan lagu baru yang premiere di BBC Radio 2 pada Minggu, 18 Oktober yang lalu. Sebuah power ballad, diharapkan lagunya bisa menyentuh hati para pendengarnya.
Silentó kembali hadir dengan sebuah track urban jam berjudul 'All About You'. Agak berbeda dengan hits sebelumnya, 'Watch Me (Whip / Nae Nae)' yang bernuansa trap, 'All About You' memang cenderung lebih konvensional. Tapi tetap catchy dan radio friendly. Single dilepas Silentó di akun Soundcloudnya pada tanggal 15 Oktober yang lalu.
Penyanyi yang dikenal berkat 'Leaving on a Jetplane', Chantal Kreviazuk, siap untuk merilis album barunya. Kini ia bergabung bersama Warner Music Canada yang akan merilis album tersebut yang rencananya akan dirilis pada musim panas musim depan. Sebagai single perdana ia menghadirkan 'Into Me' yang bertempo cepat. Single dirilis pada tanggal 9 Oktober.
The Corrs is coming back! Siapkan diri untuk album baru mereka, "White Light", yang akan dirilis pada tanggal 27 November 2015 mendatang. Mendengarkan single pertama untuk album ini, 'Bring On The Night', tampaknya band yang terdiri atas kakak-beradik Corrs ini seolah tidak lekang dimakan usia. Masih terdengar sama.
Special Thanks to Sony Music Indonesia, Universal Music Indonesia, Warner Music Indonesia, dll.