Album of the Day: JTR - Touchdown (Asian Edition)

Oleh: admincd - 25 Dec 2015

Released by: Sony Music Entertainment Indonesia

JTR boleh disebutkan memiliki peruntungan yang cukup besar. Tidak hanya kakak beradik asal Swedia, John, Tom dan Robin Lundback, berhasil masuk The X Factor Australia, namun mereka juga bisa merilis sebuah album, meski hanya duduk di posisi 7 dan gagal memasuki final. Sebuah album debut telah JTR hasilkan tahun lalu, yaitu "Touchdown". Kini, merayakan antusiasme yang besar yang mereka dapatkan di wilayah Asia, mereka pun merilis ulang album tersebut dalam edisi repackaged yang bertajuk "Touchdown (Asian Edition)".

Secara umum materi dalam versi Asia ini masih sama dengan versi "aslinya". Tapi JTR sungguh baik hati karena memberi bonus dengan limpahan lagu baru yang cukup banyak. Ada 7 lagu tambahan yang disertakan dalam "Touchdown (Asian Edition", sehingga materi yang awalnya sudah berlimpah, makin berlimpah saja, dengan total ada 21 lagu yang terdapat di dalamnya.

Bagusnya lagi, dalam album repackaged ini susunan track dirombak, sehingga urutannya menjadi berbeda dengan "Touchdown", sehingga para fans yang sudah membeli album itu tidak akan merasa keberatan untuk mendapatkan kembali "Touchdown (Asian Edition)", karena secara kemasan cukup berbeda. Dua-duanya bisa dikoleksi secara bersamaan.

Ok. Sekarang mari kita berbicara tentang albumnya.

Secara umum JTR masih menawarkan pop, sebagaimana umumnya sebuah boyband. Jadi tentunya harapkan album yang dipenuhi dengan nomor-nomor pop catchy dan easy listening. Lagu-lagu yang ringan dan gampang dicerna dan pastinya cukup sing-a-long.

Menyimak 'Ride', single pertama yang mereka persembahkan untuk para penimat musik, secara tegas menghadirkan karakteristik musik yang diusung oleh JTR. Hanya saja ada yang cukup unik, karena ada imbuhan rock juga di dalam lagu-lagunya, sehingga terkadang beberapa track agak mengingatkan akan band yang memainkan instrumen ketimbang mengandalkan vokal saja.

Ini bisa disimak juga dalam track-track seperti 'Touchdown', 'Never', 'Movie Star', 'Thinking Bout Ya', 'I'm In Love'. Baiklah, memang nyaris setiap lagu dalam album ini memang dikemas seperti ini. Jadi bagi yang mengharapkan track-track electro-pop yang bisa dibuat untuk ngedance, harapan tersebut bisa dibuang jauh-jauh. Riff gitar dan ketukan drum yang intens tidak ragu untuk dimasukkan JTR dalam lagu-lagu mereka. Dan ini bisa menjadi pembeda JTR dengan boyband lain.

Lantas bagaimana dengan materi-materi baru yang dimasukkan JTR dalam "Asian Edition" ini? Ada sedikit pergerakan yang berbeda dengan 'Oh My My' yang akhirnya menghadirkan pendekatan electro-pop tadi, meski tentunya masih dalam koridor pop-rock JTR.

Serta ada 'Centre of Everywhere' dimana JTR mengadopsi arena rock yang kemudian dipadukan dengan electro-pop. Ini menjadi eksperimen yang cukup gemilang, mengingat track ini terdengar jauh lebih segar dan berbeda dengan materi-materi JTR sebelumnya. Permainan notasinya pun cukup dinamis, tidak berkutat di permainan nada yang tipikal.

Jangan lewatkan juga cover version yang mereka hadirkan untuk menutup album, seperti 'Mama Mia' ABBA dan 'All That She Wants' milik Ace of Base. Jelas ini merupakan penghormatan JTR kepada senior mereka, musisi-musisi Swedia yang sudah melenggang memasuki ranah musik internasional. Di tangan JTR lagu-lagu ini dihadirkan dengan pendekatan ala pop rock mereka, meski 'All That She Wants' agak mengingatkan akan Maroon 5.

Jadi, jangan sampai kelewatan mengkoleksi "Touchdown (Asian Edition)". Tidak hanya pop remaja yang cukup menyenangkan untuk disimak, album ini juga menghadirkan sebuah boyband yang memiliki musikalitas yang luas, sehingga tidak melulu menawarkan pop yang terlalu jenerik, namun bisa dinikmati sebagai pop yang cukup punya warna dan dinamika. Pastinya tentu juga wajib koleksi bagi penikmat JTR.

iTunes

iTunes

TRACKLIST

1. Ride 3:11

2. Movie Star 2:58

3. Thinking Bout Ya 3:27

4. Never 2:57

5. Something You Gotta Do 2:53

6. Touchdown 3:38

7. Oh My My 2:55

8. Call on Me 3:39

9. I'm in Love 2:58

10. Twisted 3:14

11. Centre of Everywhere 3:21

12. I Want What I Can't Have 3:45

13. Drive On By 3:12

14. Until Then 3:22

15. Leave with Me 3:32

16. Save It 2:45

17. Shut Out the Lies 3:39

18. Before You Go 2:46

19. Building It Up 2:52

20. Mama Mia 3:08

21. All That She Wants 2:42

admincd
More from Creative Disc