OK Go Menentang Gaya Berat Bumi Dalam Video 'Upside Down & Inside Out'

Oleh: admincd - 13 Feb 2016

Video musik bertaburan banyaknya. Tapi yang istimewa dan mencuri perhatian bisa dihitung dengan jari. Kini bisa dikatakan bertambah lagi video musik yang bisa dikategorikan istimewa. Ia adalah video untuk 'Upside Down & Inside Out' milik band OK Go.

Berlokasi di sebuah pesawat, dengan para anggota band, serta dua penari yang berperan sebagai pramugari, video memperlihatkan sebuah seni dalam menaklukkan serta memanfaatkan gaya berat bumi atau gravitasi sebagai sebuah tarian yang... jujur saja sangat memukau.

Jelasnya pengerjaan video ini memerlukan koreografi yang detil dan mungkin sulit, akan tetapi setelah melihat hasil akhirnya, semua kesulitan tadi terbayarkan karena OK Go berhasil menghadirkan salah satu video musik paling mengagumkan di beberapa tahun terakhir ini.

Jika mengira atraksi OK Go dalam video ini adalah hasil efek khusus, maka siapkan diri untuk merasa kecewa, karena telah ada catatan yang berisikan "What you are about to see is real. We shot this in zero gravity in an actual plane, in the sky. There are no wires or green screen," sebagai pembuka video.

admincd
More from Creative Disc