iTunes Akan Menambahkan Fitur "Dislike"

Oleh: admincd - 10 Aug 2016

Mungkin pernah merasa gusar melihat beberapa lagu tertentu saat membuka iTunes? Kini iTunes memberi kesempatan pada kita untuk mengekspresikan rasa tidak suka dengan memberikan tombol "dislike" untuk sebuah lagu.

Untuk iTunes 12.5, para pengguna bisa secara aktif menekan tombol "dislike" yang nantinya akan membantu algoritma Apple dalam menentukan fitur saran mereka. Lagu yang mendapat "dislike" akan ditemani dengan sebuah hati yang patah.

Perubahan ini diharapkan diluncurkan bersamaan dengan macOS Sierra atau iOS 10 di musim gugur mendatang.

Algoritma sederhana seperti "dislike" ini sebenarnya sudah lama diminta oleh para pengguna Facebook, dengan harapan agar status-status atau meme yang dianggap kurang layak bisa menghilang dan berhenti mengotori timeline. Semoga Facebook menyusul iTunes kalau begitu.

admincd
More from Creative Disc