NCT Dream Bakal Nyanyikan Lagu Resmi FIFA U-20 World Cup Korea 2017

Oleh: naya - 15 Feb 2017

Boy band paling bungsu dari agensi SM Entertainment, NCT Dream mendapat satu kehormatan baru. Setelah sebelumnya sukses merilis sederet album dengan hits single "Chewing Gum", boy band yang berisi anak-anak remaja di usia belasan tahun tersebut kali ini akan mendapat kehormatan yang lebih besar. Mereka akan menyanyikan lagu resmi untuk ajang olah raga bergengsi, FIFA U-20 World Cup Korea 2017.

Sumber resmi mengungkap hal tersebut sudah dipastikan. Dan nantinya, lagu resmi yang dibawakan oleh NCT Dream akan diputar di berbagai ajang yang berkaitan dengan kompetisi FIFA U-20 World Cup Korea 2017. Lagu itu pun yang akan dibuka sebelum pertandingan dimulai dan untuk masa promosi kompetisi olah raga tersebut.

NCT Dream sendiri, akan secara resmi menjadi ambassador FIFA U-20 World Cup Korea 2017 pada perayaan yang digelar pada 15 Februari besok. Sedangkan lagunya sendiri akan mulai dirilis pada 15 Maret mendatang.

Bergabungnya NCT Dream sebagai bagian dari promosi acara FIFA U-20 World Cup Korea 2017 memang ditujukan untuk menggandeng lebih banyak penonton muda. Mengingat usia dari personil boy band tersebut yang memang dikisaran di bawah 20 tahun, sesuai dengan segmen acara dari FIFA U-20 World Cup Korea 2017 sendiri.

NCT Dream juga baru saja merilis lagu baru My First and My Last pada minggu lalu yang menjadi hits kedua dari sub group project NCT dari SM Entertainment.

https://www.youtube.com/embed/4pUc7SD0PmU

naya
More from Creative Disc