Jelang Perayaan Ulang Tahun Ke-10, Girls Generation Siapkan "Monthly Project" Mulai April Nanti

Oleh: naya - 24 Mar 2017

Girls Generation menjadi satu dari sedikit girlgroup dari second generation Kpop yang bisa bertahan sejauh ini. Tak hanya karena mayoritas girlgroup di angkatan yang sama memutuskan untuk bubar, namun juga hanya Girls Generation yang mampu masih bertahan dengan eksistensi mereka.

Dan demi merayakan hal tersebutlah, girlgroup yang dibentuk oleh SM Entertainment pada 2007 itu siap menggelar perayaan hari jadi ke-10 pada pertengahan tahun ini.

Untuk perayaan satu dekade berkarir, Girls Generation bukan hanya menjanjikan album baru setelah album "Lion Heart" yang dirilis dua tahun lalu. 8 member SNSD yang tersisa pun akan merilis serangkaian monthly project yang akan menjadi persembahan spesial bagi fans.

Dirilis dari keterangan sebuah sumber,  monthly project Girls Generation ini nantinya akan dimulai pada bulan April, dan terus berlanjut hingga perilisan full album yang menjadi pertanda 10 tahun ulang tahun Girls Generation di bulan Juli atau Agustus nanti.

Pada bocoran tersebut, pada bulan mendatang yang pertama merilis single untuk project ini adalah Yoona. Sebagai member yang tak dikenal memiliki vocal yang kuat, banyak yang menduga Yoona nantinya akan merilis single dengan genre EDM. Hal yang sama dengan rilisan kedua yang diprediksi akan dikeluarkan oleh Hyoyeon.

Setelah itu baru, satu persatu member girl group ini merilis single solo mereka masing-masing. Taeyeon dan Tiffany, sebagai dua vokalis dari SNSD diklaim akan merilis single mereka paling terakhir nantinya.

Yay for SNSD comeback!!!

naya
More from Creative Disc