Peringati 30 Tahun Usianya, U2 Akan Rilis Ulang Album "The Joshua Tree"

Oleh: admincd - 11 Mar 2017

Dirilis pada tanggal 9 Maret 1987, album "The Joshua Tree" telah mencatatkan diri sebagai salah satu album klasik milik band rock asal Irlandia, U2. Melalui album ini kita bisa mendengarkan beberapa lagu ikonik seperti 'With or Without You', 'I Still Haven't Found What I'm Looking For' atau Where the Streets Have No Name'.

Kini tidak terasa album tersebut sudah menginjak usia 30 tahun. Dan sebagai peringatan usia album, U2 akan melangsungkan tur untuk album tersebut mulai tahun ini, selain akan merilis ulang "The Joshua Tree" pada tanggal 2 Juni mendatang. Tentunya album akan dirilis ulang dalam kemasan berbeda, yaitu edisi super deluks yang akan mencakup 11 lagu asli album, rarities dan B-side, rekaman langsung dari konser Madison Square Garden di tahun 1987, beberapa remix, serta sebuah buku harcover berisi 84 halaman berisi foro-foto yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya.

"Baru-baru ini aku mendengarkan kembali "The Joshua Tree" untuk pertama kalinya setelah hampir 30 tahun, dan albumnya terdengar seperti opera," kata pentolan band, Bono, baru-baru ini, sebagaimana yang diberitakan oleh NME.

"Ada banyak emosi yang anehnya terasa sangat kekinian - cinta, kehilangan, mimpi yang gagal, mencari yang terlupa, polarisasi - semua yang hebat. Aku telah sering menyanyikan lagu-lagu di dalam albumnya. Aku sudah siap, jika penonton kami juga bersemangat sebagaimana halnya kamu. Konsernya akan menjadi malam yang luar biasa. Terutamanya saat kami bermain di kampung halaman, Croke Park, kota di mana albumnya lahir, 30 tahun lalu," kata Bono lebih lanjut.

U2 kabarnya juga akan menghadirkan beberapa lagu baru saat konser berlangsung. Sedang untuk "The Joshua Tree" edisi deluxe, bisa dipre-order di sini.

admincd
More from Creative Disc