'This Is Me' yang dinyanyikan Keala Settle dari film musikal "The Greatest Showman" sukses menyabet nominasi di Golden Globe. Dan bahkan mungkin Oscar mendatang. Kini lagu antemik tentang self-empowerement ini dinyanyikan ulang oleh Kesha untuk rilisan single album soundtrack. Kesha ternyata tak kalah eksplosif dan powerful dibandingkan Settle dalam menyanyikan lagunya dan bahkan seolah-olah lagu memanglah milik Kesha dan pas menjadi bagian dari album barunya, "Rainbow". Single dirilis tanggal 22 Desember.
Sukses 3 single pertamanya, 'Bodak Yellow', 'No Limit' dan 'MotorSport' yang masuk dalam top 10 Billboard Hot 100, dan menjadikan dirinya sebagai rapper pertama yang melakukan hal tersebut, maka nama Cardi B semakin mantap sebagai femcee terdepan masa kini. Kini Cardi B datang kembali dengan single barunya, 'Bartier Cardi' yang siap mengulang sukses sama. Masih mumble-rap berpadu trap yang enerjik, Cardi B mengajak 21 Savage untuk membantunya memeriahkan lagu. Single dirilis tanggal 22 Desember.
Dashboard Confessional akan merilis album barunya, "Crooked Shadows" di bulan Februari mendatang. Setelah merilis single 'We Fight' kini band gawangan Chris Carraba tersebut hadir kembali dengan sebuah single baru. Hanya saja kali ini ia membantu band pengusung EDM Cash Cash dalam single berjudul 'Belong'. Tentu saja lagunya berada di ranah musik elektronik, meski Cash Cash tetap memanfaatkan nuansa "emo" Dashboard Confessional dalam lagu pop-electronic manis ini. Single dirilis tanggal 15 Desember.
Mungkin karena melihat ada persamaan ketukan ritme antara 'Thunder' dan 'Young Dumb & Broke', maka Imagine Dragons dan Khalid melakukan kolaborasi kejutan dengan menghadirkan medley antara dua lagu hit tadi. Lagu awalnya dibuka dengan 'Young Dumb & Broke' dan kemudian disusul dengan 'Thunder'. Setelah chorus pertama, kedua lagu kemudian membaur dalam satu kesatuan dengan pas. Tidak heran jika 'Thunder / Young Dumb & Broke (Medley)' memang terdengar seperti sebuah lagu ketimbang dua lagu berbeda. Single dirilis tanggal 20 Desember.
'Only You' merupakan salah satu hit Zara Larsson yang diambil dari album "So Good". Mungkin karena populernya lagu ini, maka 'Only You' pernah diremix dengan menghadirkan vokal tamu dari penyanyi Jerman, Nena. Kini lagu kembali mendapat remix dengan tambahan vokal dari penyanyi muda asal Kanada, Olivier Dion. Secara bentuk, masih serupa dengan versi asli, meski ada tambahan lirik dalam bahasa Prancis oleh Dion yang membuat lagunya terdengar agak...seksi. Single dirilis tanggal 22 Desember.
Trio J Balvin, Jowell dan Randy menghadirkan single kolaborasi mereka, 'Bonita', di Juni lalu. Kini mereka menghadirkan remix untuk single reggaeton seru ini dengan menggandeng Nicky Jam, Wisin, Yandel dan Ozuna. Hasilnya memang terdengar riuh, karena penyanyi lagu, yang jumlahnya cukup fantastis, datang silih berganti. Tapi, terlepas dari itu 'Bonita (Remix)' tetap diandalkan sebagai teman berdansa di lantai dansa dengan latar lagu latin. Single dirilis tanggal 22 Desember.
Untuk menghormati rapper muda Lil Peep yang meninggal dunia akibat overdosis fentanyl di bulan November lalu, band pengusung pop-punk Good Charlotte memberi penghormatan dengan menghadirkan versi mereka untuk lagu milik sang rapper, 'Awful Things'. Meski sang rapper beraliran hip-hop, namun memang ada pengaruh grunge/rock dalam musiknya, sehingga Good Charlotte terasa pas saat mengaransemen ulang lagu dalam forat rock yang gempita dan intens. Good Charlotte pertama kali memperdengarkan lagunya di acara memorial Lil Peep di awal Desember lalu. Single dirilis tanggal 22 Desember.
Selepas single dance anthem bercorak house dalam 'Does It Feel Like Falling', Alex Aiono kembali dengan single baru lain. Kali ini ia menghadirkan R&B playful dalam lagu yang berjudul 'One At A Time'. Playful memang kunci utama lagu karena bermain dengan perubahan notasi yang cukup dinamis. Atmosfer R&B semakin tebal karena Alex mengajak rapper T-Pain untuk mebantunya. Istiimewanya, sang rapper lebih memilih bernyanyi ketimbang ngerap dalam lagunya. Single dirilis tanggal 8 Desember.
Sudah 11 tahun semenjak Cassie merilis album debutnya, "Cassie", (2006). Mungkinkah tahun depan sang penyanyi R&B ikonik ini akan merilis album barunya? Bisa saja. Apalagi ia baru saja merilis single barunya, 'Don't Play Ut Safe', sebuah track urban atmosferik yang menegaskan sosok Cassie sebagai penyanyi R&B bergaya matang dewasa ini. Ini merupakan single kedua yang dirilis Cassie tahun ini setelah 'Love a Loser' bersama G-Eazy. Ia juga hadir di track milik Eden Prince, 'Obvious'. Single dirilis tanggal 22 Desember.
Ingin terhanyut dalam balada melankolis yang dihadrkan dalam fotmat pop-akustik dan penghayatan vokal prima? Jangan takut, karena penyanyi berdarah Irlandia punya itu di single barunya, 'Hard to Do'. Berbekal gitar akustik, Gavin bernyanyi dengan penuh perasaan, terutama di bagian chorus, yang tentunya sukses membuat kita merasakan emosi lagu yang dihadirkan Gavin. Single dirilis tanggal 22 Desember.
Selepas kesibukkannya di panggung Broadway dengan pertunjukan musikal "Waitress", Jason Mraz kembali lagi ke dunia musik. Ia menghadirkan sebuah lagu pop mid-tempo manis berjudul 'Can't Hold Out on Love'. Sayangnya lagu ini belum berasal dari album barunya, karena merupakan bagian album oundtrack film "Father Figures" yang dirilis tanggal 15 Desember lalu. Selepas album "Yes!" di tahun 2014, mungkin sudah saatnya Jason merilis album lain di tahun depan?
Special Thanks to Sony Music Indonesia, Universal Music Indonesia, Warner Music Indonesia, dll.