Weezer Akan Rilis "The Black Album" Dalam Waktu Dekat

Oleh: admincd - 04 Feb 2018

Band rock Weezer dikabarkan telah mengkonfirmasi tanggal rilis untuk album mendatang mereka, "The Black Album".

Album yang disiapkan sebagai susulan "Pacific Daydream" yang dirilis tahun lalu ini awalnya diniatkan sebagai album berikutnya dari Weezer selepas "The White Album" di tahun 2016. Saat berbicara bersama dengan Zan Rowe di radio asal Australia, Double J, Weezer mengungkap jika album akan bisa didengar fans pada tanggal 25 Mei.

Band gawangan Rivers Cuomo ini mulai mengerjakan "The Black Album" tepat sebelum "Pacific Daydream", sebagaimana yang dijelaskannya pada NME tahun lalu. Rivers menyebutkan mereka mulai mengerjakan album setelah menyelesaikan tur bersama Panic! At The Disco. "Aku langsung pulang ke rumah dan mengerjakan 'The Black Album'. Aku menulis lagu setiap hari dan menaruh MP3 ke sebuah folder Dropbox yang diberi nama 'The Black Album'," kata Rivers saat itu.

Namun suatu hari, setelah menulis sebuah lagu yang dianggapnya bagus, ia tidak menemukan folder yang dimaksud, sehingga kemudian meletakkanya dalam folder bernama "Pacific Daydream". Sebulan kemudian ia menyadari materi dalam "Pacific Daydream" cukup kuat, sehingga meski tidak direncanakan sebelumnya, jadilah album "Pacific Daydream".

Tapi rupanya Rivers sudah menemukan folder untuk "The Black Album", karena toh album sudah akan segera dirilis dalam waktu dekat. Ia menjelaskan jika album akan terdengar lebih gelap, lebih eksperimental dan lebih negatif.

admincd