Bersiaplah! Calum Scott Bakal Tampil di Jakarta Untuk Pertama Kalinya

Oleh: welly - 01 Dec 2018

Sudah tahu belum Calum Scott bakalan konser di Jakarta? Jumat, 23 November lalu Creativedisc mendapat undangan untuk menghadiri acara konferensi persnya. Meski terlambat sejam dari jadwal yang ditentukan, hujan gerimis di luar membuat Sea Grain Bar di Double Tree by Hilton tetap nyaman dalam menanti dimulainya acara.

Full Color Entertainment nampaknya tidak mudah berpuas diri setelah baru saja menggelar konser Charlie Puth. Dengan mendatangkan Calum Scott, Only Human Live In Indonesia, pada Minggu, 2 Desember mendatang.

Kemampuan Calum Scott dalam mengintepretasikan ulang lagu, memberikan nyawa dan emosi serta prestasinya dalam Britain's Got Talent 2015 adalah sejumlah alasan yang membuat Full Color Ent. memboyongnya ke Jakarta. Calum Scott ini adalah salah satu vokalis solo pria terbaik saat ini. Kemampuannya bernyanyi dari hati, warna vokal yang lembut sekaligus bertenaga merupakan kombinasi yang ciamik untuk disaksikan di atas panggung.

Calum Scott ini mulai dikenal dunia saat video audisinya dalam Britain's Got Talent yang melejit di Youtube hingga disaksikan jutaan kali. Saat itu Calum membawakan 'Dancing On My Own', sebuah single electro pop dari penyanyi asal Swedia, Robyn di tahun 2010. Calum membawakan Dancing On My Own dengan intrepretasi yang berbeda, lebih emosional, penuh penjiwaan akan kesedihan dan keputusasaan. Mewakili sangat perasaan galau dan gagal move on para netizen. Dengan penampilannya itu, Calum mendapatkan golden buzzer dari Simon Cowell.

'Dancing On My Own' akhirnya dirilis sebagai single perdana Calum Scott. Berkat single ini ia mendapatkan nominasi Best Single dalam Brit Award. Setelah merilis single perdana, Calum mulai menyusun album perdananya, Only Human. Ia dibantu sejumlah produser yang pernah menangani album Adele, Ellie, Imagine Dragons, Taylor, Britney. Deretan produser musik tersebut adalah Fraser T Smith, Jayson DeZuzio, dan Oscar Gorres.

Rasanya tak sabar menyaksikan penampilan Calum Scott dalam konsernya nanti. Ia rencananya akan membawakan 15 lagu dengan balutan busana dari kain tenunan Timor rancangan desainer Cynthia Tan. Rumornya Calum pun akan berkolaborasi dengan penyanyi Indonesia. Namanya masih dirahasiakan supaya menjadi kejutan. Apakah Abdul Idol atau yang lain? Kita tunggu saja!

Teks: Timmy

welly
More from Creative Disc