Nasty Cherry Kembali Dengan Lagu Tulisan Sang Mentor, Charli XCX, 'Live Forever'”

Oleh: admincd - 11 Aug 2019

Band alt-pop asuhan label Vroom Vroom Recordings milik Charli XCX, Nasty Cherry, kembali lagi dengan single baru. Ketiga lebih tepatnya, yaitu sebuah lagu berjudul 'Live Forever'.

Dengan dibantu Charli sebagai salah satu penulis lagu, 'Live Forever' mengadopsi synth dan electropop (anthemik ala Charli, lengkap dengan yel yel di dalamnya), dan menjadi sebuah track electro-ballad mid-tempo yang moody.

Lagu yang diproduseri Justin Raisen ini pastinya juga memiliki chorus yang sing-along yang mengingatkan akan era "Sucker" milik Charli.

Tidak hanya itu, lagu juga dihadirkan dalam versi video musik yang disutradarai langsung oleh salah satu member band, Georgia Somary. Sembari menunggu EP debut mereka yang masih digodok, mengapa tidak menyimak 'Live Forever' di bawah ini:

admincd
More from Creative Disc