Hampir Berhenti dari Industri Musik, Mahalia Rilis Debut Album, "Love and Compromise"

Oleh: riadini - 11 Sep 2019

Mahalia Burkmar memang kini baru berusia 21 tahun namun debut album milik penyanyi sekaligus penulis lagu tersebut telah dibuat hampir 10 tahun yang lalu. Album “Love and Compromise” yang baru saja dirilis pada 6 September kemarin merupakan proyek soul yang dipengaruhi oleh beberapa genre berbeda termasuk R&B, dancehall, dan pop dari artis-artis seperti Erykah Badu, Amy Winehouse, dan Lauryn Hill.

Debut album ini muncul dari rangkaian pencapaian Mahalia yang mengagumkan termasuk kontrak kerja sama dengan Atlantic Records saat ia baru berusia 13 tahun, membuat rekaman dengan produser Sounwave, DJ Dahi, dan Sam Dew, serta menjadi kolaborator untuk Kendrick Lamar dan Taylor Swift. Ia bahkan melakukan tur internasional bersama bintang R&B, Ella Mai. Namun perjalanan kariernya juga bukan tanpa hambatan. Ia pernah mengalami patah hati dan bahkan cinta tak berbalas yang menurutnya adalah akibat dari dirinya yang masih terbilang muda dan sangat romantis. Mahalia juga merasa tidak nyaman menjadi seorang seniman di kota Leicester, Inggris, di mana kota tersebut didominasi oleh warga kulit putih sedangkan ia berkulit gelap dan berambut keriting.

Rintangan-rintangan tersebut membuat Mahalia hampir saja mundur dari industri musik di tahun 2017. Ia merasa tersesat dan buntu. Mahalia juga merasa tidak memiliki ikatan dengan musiknya kala itu. Hingga pada akhirnya ia memutuskan untuk tampil di platform musik YouTube, COLORS, yang membuat jalur kariernya pun berubah. Penampilannya di tahun 2017 tersebut menjadi viral dan telah ditonton lebih dari 34 juta kali.

Kini Mahalia telah kembali meluncurkan karya-karyanya dengan suaranya yang khas lewat beberapa single baru yang masuk dalam daftar album “Love and Compromise”. Ia telah merilis ‘I Wish I Missed My Ex’, ‘Simmer’ feat. Burna Boy, serta single teranyar ‘What You Did’ feat. Ella Mai yang beberapa diantaranya terinspirasi dari cerita masa lalunya.

Dengarkan album "Love and Compromise" di Spotify berikut:

riadini
More from Creative Disc