Juice WRLD Dituntut Yellowcard Ke Pengadilan Dengan Alasan Hak Cipta 'Lucid Dreams'

Oleh: admincd - 24 Oct 2019

Juice WRLD (bernama asli Jarad A. Higgins) baru saja dituntut oleh band rock yang kini telah membubarkan diri, Yellowcard, gara-gara masalah pelanggaran hak cipta yang dilakukan sang rapper untuk hit single miliknya, 'Lucid Dreams'.

Menilik tuntutan hukum yang diajukan pada Senin, 21 Oktober lalu, ke Pengadilan Distrik California, para mantan member Yellowcard William Ryan Key, Peter Michael Mosely, Longineu Warren Parsons dan Sean Michael Wellman-Mackin menuduh Juice WRLD dan kolaboratornya telah meniru tanpa izin "unsur melodik" dari lagu rilisan 2006 mereka, 'Holly Wood Died", untuk lagu hits sang rapper tadi. Yellowcard menuntut Juice WRLD sebesar $15 juta sebagai biaya ganti rugi dan juga royalti.

Sampai sejauh ini perwakilan Juice WRLD belum bisa dihubungi Billboard guna dimintai keterangannnya atas kasus yang tengah terjadi. 'Lucid Dreams' duduk di posisi #2 Billboard Hot 100 dan sukses mengumpulkan sekitar 1.6 miliar streaming on-demand hanya di Amerika Serikat saja dan meraih 5x multi-platinum RIAA.

Yellowcard sendiri membubarkan diri mereka di tahun 2016. Konser terakhir mereka berlangsung di bulan Maret 2017.


admincd
More from Creative Disc