The 1975 Sajikan Single Baru Mereka, 'Frail State Of Mind'

Oleh: admincd - 26 Oct 2019

Kita mengenal The 1975 dengan eklektisme bermusik mereka. Setiap lagu nyaris hadir dalam pendekatan yang berbeda antara satu sama lain. Begitu juga dengan single baru mereka, 'Frail State of Mind', yang terdengar bergerak dalam arah yang berbeda dibandingkan single sebelumnya, 'People', yang juga berasal dari album "Notes on a Conditional Form" (rilis 21 Februari 2020).

Dalam 'Frail State Of Mind' Matthew Healy dan teman-teman mengeksplorasi sisi electronic The 1985 dengn kuat. Dibuka dengan instrumentasi yang terdengar dreamy, boleh jadi banyak yang menyangka lagu adalah hasil komposisi musisi pengusung avant-rock seperti Sigur Rós.

Namun kemudian sisi mengawang lagu bertransformasi menjadi lebih cerah, up-beat dan catchy. Sesuatu yang lebih lekat dengan The 1975 yang kita kenal. Meski begitu, 'Frail State Of Mind' tetap disajikan The 1975 sebagai anthem electronic.

Tampaknya, meski mengusung judul seperti 'Frail State of Mind', namun The 1975 lebih memilih untuk mengkomposisikan lagunya dalam nuansa yang lebih positif, yang rasa-rasanya bertujuan untuk menegasikan sisi depresi yang menjadi tema lagu.

admincd
More from Creative Disc