Charli XCX Kesal Karena Kiprahnya Selalu Diragukan Di Industri Musik

Oleh: admincd - 30 Nov 2019

Menjadi seorang artis perempuan di industri musik memang tidak mudah. Selalu saja ada aral yang merintangi. Utamanya prilaku seksis yang dilakukan oleh petinggi industri musik yang umumnya memang datang dari kalangan laki-laki.

Kendala inilah yang juga dirasakan oleh Charli XCX. Sang bintang asal Inggris merasa kiprahnya selalu diragukan atau dianggap remeh, hanya karena dia seorang perempuan. Hal ini diungkapnya melalui serangkaian postingan yang cukup berapi-api di Rabu malam, 27 November yang lalu.

Charli meraih sukses besar berkat 'Boom Clap', 'Break the Rules' atau kolaborasi bersama Iggy Azalea, 'Fancy'. Namun ia masih merasa tetap belum dianggap serius. Meski begitu, Charli tidak ingin dikasihani karena situasi yang dihadapinya sekarang. Ia hanya ingin menyampaikan fakta jika setiap tindak-tanduk artis perempuan selalu mendapat pertanyaan.

Terakhir, Charli menekankan jika semua popstar di tahun 2019 jelas juga seorang pengusaha peremuan, karena menjalankan karir mereka, mengambil keputusan, bahkan mengarahkan timnya, secara sendiri. Jadi ia meminta untuk tidak menghina mereka, para artis perempuan ini.

admincd
More from Creative Disc