Creative Disc Exclusive Single: 06 Jan 2020

Oleh: admincd - 08 Jan 2020

Justin Bieber (Single / Def Jam) - Yummy

Sesuai janjinya, Justin Bieber memulai era album barunya dengan merilis single ‘Yummy’. Berbeda dengan pop murni yang disajikannya tahun bersama Ed Sheeran dalam ‘I Don’t Care’ atau country dalam kolaborasi bersama Dan + Shay, ‘10,000 hours’, maka ‘Yummy’ menandakan Justin dalam pendekatan ala low key hip-hop yang mengingatkan akan Post Malone atau Lil Nas X. Dengan produksi mulus kreasi Kid Culture, Poo Bear dan Sasha Sirota, ‘Yummy’ adalah sebuah bop sensual yang dijalin dengan chorus catchy. Single dirilis tanggal 3 Januari.


Ava Max (Single / Atlantic) - On Somebody

Melalui situs Genius di beberapa pekan lalu Ava Max diketahui memiliki sebuah single baru berjudul ‘On Somebody’. Dan bukan sekedar rumor atau asumsi, karena Ava sudah merilis lagunya. Dirilis di akhir tahun, seolah Ava ingin menutup tahun dengan persembahannya ini. ‘On Somebody’ adalah sebuah bop electrobop catchy yang dengan kuat memamerkan vokal Ava yang khas. Secara produksi Ava memadukan antara sound organis dengan elektronik, di mana denting piano disandingkan dengan efek-efek digital yang cukup ramai. Single dirilis tanggal 30 Desember.


Lauv (Alb. ~how i’m feeling~ / AWAL) - Changes

Penyanyi/penulis lagu/produser independen peraih sertifikasi Platinum, Lauv, baru saja merilis single barunya yang bertajuk ‘Changes’. Memang tepat ‘Changes’ drilis di perayaan Tahun Baru ini karena di dalam lagu pop balada mid-tempo kontemplatif ini Lauv mencoba merefleksi apa yang dialaminya selama setahun terakhir selain mengungkap resolusi untuk setahun ke depan. ‘Changes’ disebutnya sebagai salah satu lagu favoritnya, baik secara personal maupun untuk album di mana lagu bernaung. Single dirilis tanggal 2 Januari.


Hailee Steinfeld (Single / Republic) - Wrong Direction

Sesuai janjinya, Hailee Steinfeld melepas single barunya, ‘Wrong Direction’, tepat di awal tahun 2020. Di dalamnya kita bisa mendengar Hailee yang bernyanyi secara kontemplasi tentang hubungannya di masa lalu yang rupanya tidak berjalan dengan begitu baik. Ditulis Hailee bersama dengan Elizabeth Lowell Boland, Skyler Stonestreet dan Stephen Kozmeniuk, Wrong Direction’ adalah sebuah balada yang terdengar seperti sebuah renungan berkat instrumentasi piano yang menemani Hailee yang bernyanyi secara murung. Single dirilis tanggal 1 Januari.


Why Don't We (Single / Signature Entertainment) - Chills

Daniel Seavey, Corbyn Besson, Jack Avery, Jonah Marais, dan Zach Herron yang tergabung dalam Why Don’t We baru saja merilis single baru. Berjudul ‘Chills’, lagu menjadi hadiah akhir tahun yang manis untuk para fansnya.Dengan mengusung alt-R&B dan pop, ‘Chills’ adalah sebuah bop mid-tempo yang memang pas untuk menjadi teman di musim hujan seperti ini. Suasana pun menjadi lebih “breezy” alias sejuk dengan lagunya ini. Single dirilis tanggal 30 Desember.


Gabrielle Aplin & Nina Nesbitt (Alb. Dear Happy / AWAL) - Miss You 2

Gabrielle Aplin mengajak penyanyi asal London, Nina Nesbitt, untuk membantunya di versi baru lagu rilisan 2016 miliknya, ‘Miss You’. Lagu yang kini bertajuk ‘Miss You 2’ ini disiapkan sebagai andalan untuk album baru Gabrielle, “Dear Happy”. Vokal Nina bersatu dengan mulus dengan nyanyian Gabrielle. Apalagi warna suara mereka boleh dikatakan mirip, sehingga warna track pop mid-tempo ini terdengar rata dan tidak belang-belang. Secara instrumentasi unsur tropical-dance versi aslinya dihilangkan, sehingga ‘Miss You 2’ berada dalam koridor yang lebih konvensional meski tetap memanfaatkan synth. Single dirilis tanggal 3 Januari.


Sam Hunt (Single / UMG) - Sinning with You

Selepas insiden penangkapan di bulan November lalu, rupanya kini bintang country Sam Hunt berniat untuk melanjukan karir musiknya dengan merilis ‘Sinning With You’, sebuah balada manis yang sangat kental dengan nuansa pop, meski tentu saja Sam masih memberi imbuhan country dalam lagunya. Sam pun bernyanyi dengan penuh penghayatan sehingga sisi emosional lagu terbangun dengan baik. Single dirilis tanggal 3 Januari.


Oh Wonder (Alb. No One Else Can Wear Your Crown / Universal Music) - Happy

Duo pengusung alt-pop asal Iggris, Oh Wonder, kembali melepas sebuah single untuk album ketiga mendatang mereka, "No One Else Can Wear Your Crown". Kali ini sebuah track berjudul 'Happy'. Sebagaimana judulnya, Oh Wonder mengusung sesuatu yang membahagiakan dalam lagu, termasuk ketukan up-beat sebagai pengantarnya. Ada alasan mengapa Oh Wonder menghadirkan lagunya di awal tahun. Tampaknya mereka ingin memulai lembaran baru dengan langkah yang positif. Single dirilis tanggal 3 Januari.


Julie Bergan (Single / Warner Music) - Kiss Somebody (with Seeb)

Bintang asal Norwegia, Julie Bergen, sudah cukup punya pengalaman dalam membantu musisi EDM, mulai Alan Walker hingga R3HAB. Dan kini di aksi solonya, 'Kiss Somebody', ia juga mengundang musisi EDM untuk membantunya, yaitu Seeb. Dikenal berkat pendekatan tropical house-nya, maka warna yang sama juga dihadirkan Seeb untuk lagu milik Julie ini. Tapi tentu saja nuansa pop-dance easy listening juga terdengar mendominasi. Single dirilis tanggal 3 Januari.


Pet Shop Boys (Alb. Hotspot / x2) - Monkey Business (Radio Edit)

Duo pengusung synth-pop legendaris asal Inggris, Pet Shop Boys kembali merilis sebuah lagu terbaru yang diberi judul ‘Monkey Business’. Lagu ini juga menjadi salah satu yang masuk dalam album ke-14 mereka, “Hotspot”, yang akan rilis pada 24 Januari mendatang. Lagu ini merupakan hasil perpaduan antara suara synth klasik Pet Shop Boys dengan elemen lagu yang tampaknya bersumber dari lagu disko Giorgio Moroder. Single dirilis tanggal 2 Januari.


Kurt Hugo Schneider (Single / Kurt Hugo Schneider) - Where You Are

Artis multitalenta, Kurt Hugo Schneider, kembali dengan sebuah single baru. Bahkan ia sengaja melepas single berjudul 'Where You Are' ini tepat di awal tahun, yang tampaknya memang diniatkan Kurt untuk memulai lembaran barunya di tahun 2020 dengan lagu ini. 'Where You Are' sendiri adalah sebuah balada melankolis yang melantun dengan lembut dan mengharukan, dinyanyikan Kurt dengan penuh perasaan. Manis! Single dirilis tanggal 1 Januari.

Special Thanks to Sony Music Indonesia, Universal Music Indonesia, Warner Music Indonesia, dll.

admincd
More from Creative Disc