The Weeknd Hadirkan Video Musik Sinematis Untuk Single 'Blinding Lights'

Oleh: admincd - 23 Jan 2020

The Weeknd memperkenalkan era album keempatnya dengan 'Heartless' di akhir tahun 2019 dan langsung menjuarai Billboard Hot 100. Ia kemudian menyusulnya dengan lagu garapan produser Max Martin, 'Blinding Lights', yang boleh dikatakan sebenarnya lebih bagus dibandingkan 'Heartless'.

Dengan synth-pop yang mengusung semangat era 80-an, 'Blinding Lights' menampilkan lirik tentang diri yang tersiksa. “I look around and Sin City’s cold and empty,” nyanyi sang bintang berusia 29 tahun dalam lagunya. “No one’s around to judge me, I can’t see clearly when you’re gone.

Dengan promosi yang minimalis, 'Blinding Lights' sejauh ini telah mendapatkan 300 juta streaming dan duduk di posisi #11 Billboard Hot 100. Kini The Weeknd telah merilis video musik untuk lagunya yang rasa-rasanya akan membantu untuk mendongkrak performa lagu di chart.

Apalagi video musik 'Blinding Lights' menampilkan konsep sinematis yang menarik perhatian. Kisahnya sendiri merupakan kelanjutan langsung dari klip 'Heartless', utamanya Las Vegas sebagai latar. Yang menjadi pembeda kali ini kita bisa melihat The Weeknd yang menari ala Michael Jackson di dalamnya dan kemudian tampil ala Joker di jelang akhir klip.

admincd
More from Creative Disc