Di tanggal 8 Maret lalu Hayley Williams membagi lirik untuk lagu 'ROSES/LOTUS/VIOLET/IRIS', yang memang bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional. Cukup beralasan mengingat cicipan pertama untuk EP "Petals For Armor (Part II)" ini merayakan feminitas dan solidaritas perempuan.
Dan kini kita sudah bisa mendengar lagu ini secara utuh, di mana produksi "dreamy" kreasi Taylor York menghadirkan nyanyian Hayley dengan lirik seperti, “I have seen your body and I have seen your beauty / They are separate things, pretty, pretty, pretty?things.”
Pentolan Paramore ini kemudian merayakan kecantikan yang hadir dalam segala bentuk dan ukuran ini dengan menggunakan metafora bunga. "Roses,?roses, roses, roses,?roses, show no concern for colors of a violet,” nyanyi Hayley. “Lotus, lotus, lotus, lotus, lotus, hopes it won’t spark envy in your irises.”
boygenius, kumpulan yang keseluruhan anggotanya perempuan, yaitu Julien Baker, Lucy Dacus dan Phoebe Bridgers, hadir membantu Hayley untuk lagunya. Simak 'ROSES/LOTUS/VIOLET/IRIS' di bawah ini: