Taylor Swift Bantu Fans Yang Sedang Mengalami Masalah Keuangan Akibat Pandemi Corona

Oleh: admincd - 28 Mar 2020

Kecintaan para Swifties untuk idolanya, Taylor Swift, semakin bertambah setelah sang idola membantu seorang fans yang sedang tidak beruntung.

Holly Turner, sang fans, berubah nasibnya setelah Taylor menyumbangkan sekitar $3.000 kepada dirinya. Kepada E! News Taylor mengungkap bagaimana Taylor bisa memberinya uang. Rupanya setelah melihat sebuah postingan di Tumblr, di mana Holly berkeluh kesah tentang pengaruh pandemi virus Corona terhadap industri musik dan juga ekonomi global.

Berkat postingan ini Taylor mulai mengikuti Holy di Tumblr dan mengetahui dari postingan terpopulernya kalau sang fans sedang mengalami masalah keuangan. Holy bertempat tinggal di New York dan berprofesi sebagai seorang fotografer musik lepas.

Akibat pandemi yang merebak, Holly tidak mendapat banyak pekerjaan sehingga kesulitan untuk membayar berbagai tagihannya. Jika saja Taylor tidak datang untuk membantu, Holly tidak akan bisa lagi menempati apartemennya selepas bulan Mei mendatang. Holly sangat berterimakasih atas kebaikan Taylor dan berharap suatu saat bisa memfoto sang idola secara profesional.

admincd
More from Creative Disc