The Chainsmokers Isi Soundtrack Film "Words on Bathroom Walls"

Oleh: cung2 - 28 Aug 2020

Duo pemenang Grammy Award, The Chainsmokers yang sempat bikin kontroversi setelah menggelar konser di tengah pandemi bulan lalu, kini kembali dengan merilis single baru. Tapi ternyata lagu baru ini cukup istimewa, karena merupakan lagu soundtrack film.

Sambil mempersiapkan album ke-4 “TCS4”, The Chainsmokers dipercaya mengurus musik di film “Words on Bathroom Walls”. Ini adalah pertama kalinya The Chainsmokers mengisi soundtrack film. Dalam official trailernya, bisa terdengar lagu The Chainsmokers ‘Push My Luck’ yang disebut menggambarkan isi filmnya. Simak trailernya:

Bukan hanya lagu The Chainsmokers masuk di film ini. Bekerja sama dengan Andrew Hollander (pencipta lagu), mereka lebih banyak membuat score (musik pengiring). Jadi hilangkan harapan bisa mendengar lagu The Chainsmokers yang ‘ceria’, karena kebanyakan adalah instrument (tanpa vokal) yang slow, dengan melodi khas The Chainsmokers yang disesuaikan adegan-adegan film. Ada juga lagu 'If Walls Could Talk', yang minimalis dengan iringan piano dan lirik yang ‘sedih’ yang dinyanyikan oleh Drew Taggart.

Film “Words on Bathroom Walls” disutradarai Thor Freudenthal dan dibintangi Charlie Plummer, Andy García, dan Taylor Russell. Filmnya diambil dari novel yang berjudul sama yang ditulis Nick Naveda. Bercerita tentang seorang anak schizophrenia yang dianggap aneh oleh teman-temannya. Tapi dukungan dari pacar dan keluarganya, membuat dia melihat sesuatu yang baru dari hidupnya.

cung2
More from Creative Disc