Produser musik kenamaan dan salah satu nama besar industri musik, Dr. Dre, dilarikan ke rumah sakit setelah terserang aneurisma otak, atau pembesaran atau penonjolan pembuluh darah otak akibat melemahnya dinding pembuluh darah, di Selasa malam kemarin.
Sang legenda skena hip-hop dan mentor Eminem ini dirawat di instalasi gawat darurat rumah sakit Cedars-Sinai Medical Center di kota Los Angeles. Saat pertama kali dilaporkan tentang kabar kurang menyenangkan ini, belum diketahui bagaimana kondisinya.
Namun beberapa jam kemudian, melalui akun medsos miliknya, Dr. Dre mengungkap jika dirinya dalam keadaan yang baik saja dan telah mendapatkan perawatan yang bagus dari tim medis. Ia juga menyebutkan akan keluar dari rumah sakit dalam waktu dekat. Ia juga menyempatkan untuk mengucapkan salamnya kepada para profesional medis di Cerads-Senai.
Related posts
Popular Posts
-
10 Video Musik Bertema LGBTQ Yang Paling Berkesan posted on September 22, 2017
-
Creative Disc Exclusive Single: 27 June 2022 posted on June 27, 2022
-
10 Label Rekaman Indonesia yang Mendominasi Industri Musik Saat Ini posted on February 19, 2021
-
Mau Nonton Konser, Kamu Pilih Kelas Yang Mana? posted on June 10, 2017
-
10 Pendatang Baru Pria yang Siap Mendominasi 2021 posted on March 2, 2021