Setelah 28 Tahun Berkarir, Daft Punk Putuskan Untuk Membubarkan Diri

Oleh: admincd - 24 Feb 2021

Duo pengusung electronic asal Prancis yang ikonik, Daft Punk, ternyata telah memutuskan untuk membubarkan diri mereka. Keduanya mengungkap keputusan ini dengan sebuah video berdurasi 8 menit yang diberi judul "Epilogue" dan diposting di tanggal 22 Februari lalu.

Klip diambil dari film rilisan 2006 mereka, "Electroma," yang berkisah tentang dua robot di sebuah gurun dan kemudian salah satunya meledak.

Daft Punk dibentuk oleh Thomas Bangalter dan Guy-Manuel de Homem-Christo di kota Paris di tahun 1993. Mereka merilis album debut mereka, "Homework," di tahun 1997. Di tahun 2001, setelah melepas album sophomore, "Discovery," duo ini kemudian mulai muncul di publik dengan kostum seperti robot yang hingga kini telah menjadi ciri khas mereka.

Album ketiga mereka adalah "Human After All" (2005) dan sukses membuat mereka dinominasikan untuk Best Electronic/Dance Album for Grammy Awards. Piala baru mereka dapatkan di tahun 2007 berkat album live mereka, "Alive 2007," dan memenangkan Best Electronic/Dance Album dan Best Dance Recording melalui lagu 'Harder, Better, Faster, Stronger (Alive 2007)'.

Dua puluh tahun karir mereka ditandai dengan album keempat, "Random Access Memories" (2013) yang dibekali dengan smash hit, 'Get Lucky' yang menampilkan Nile Rodgers dan Pharrell Williams. Album memenangi Album of the Year dan Best Dance/Electronic Album di Grammy Awards. Sedang 'Get Lucky' mendapatkan Record of the Year dan Best Pop Duo/Group Performance.

Mereka mendapatkan #1 pertama di tahun 2016 mereka berkat kolaborasi bersama The Weeknd dalam 'Starboy', selain juga 'I Feel It Coming'.

Sayangnya, Daft Punk tidak sekaligus mengungkap penyebab mereka membubarkan diri. Namun yang pasti karya-karya mereka akan selalu berada di hati para penikmat musik pop.

admincd
More from Creative Disc