Selepas 'say i'm sorry' beberapa waktu lalu, Afgan kembali menghadirkan single internasionalnya. Namun kali ini ia tidak sendiri, karena mengajak bintang K-Pop asal Hong Kong yang merupakan member boy group populer GOT7, Jackson Wang.
Bersama mereka menghadirkan anthem R&B catchy dan playful berjudul 'M.I.A'. Ini merupakan proyek kolaborasi pertama bagi Afgan dan Jackson, namun ternyata hasilnya tidak mengecewakan.
Jackson mengaku senang bisa berkolaborasi bersama Afgan. "Merahasiakannya terlalu lama untuk ini. Kamu, Afgan, keren sekali dan senang bekerja sama denganmu," demikian tulisnya di kolom komentar salah satu postingan Afgan.
Seperti yang diungkap Afgan, lagu sebenarnya telah selesai dikerjakan setahun lalu. Sayangnya kemudian pandemi COVID-19 mewabah, sehingga mereka memutuskan untuk menunda perilisannya selama setahun. Dan kini tentu saja 'M.I.A' sudah bisa disimak, seperti di bawah ini: