Berkat Penjualan Vinyl, Album Taylor Swift "Evermore" Kembali ke Puncak Billboard 200

Oleh: welly - 08 Jun 2021

Album terbaru Taylor Swift, "Evermore" kembali ke puncak #1 Billboard 200 untuk minggu keempatnya. Album terjual sebanyak 202.000 unit untuk pekan perhitungan tanggal 3 Juni menurut MRC Data. Penjualan terbesar datang dari penjualan vinyl dengan total 102.000, juga penjualan CD yang bertanda-tangan asli Taylor dan harga diskon untuk album digitalnya.

Dengan kembalinya "Evermore" ke #1 Billboard 200, Taylor Swift mempunyai akumulasi total 53 minggu untuk album #1. Taylor mengalahkan rekor Garth Brooks dengan total 52 minggu dan menjadi artis ketiga setelah The Beatles (132 minggu) dan Elvis Presley (67 minggu) dengan total minggu terbanyak di puncak Billboard 200.

Berikut Top 10 Billboard 200 minggu ini:

1. Taylor Swift "Evermore" (202.000 units / 1.294.000 total)

2. Olivia Rodrigo "Sour" (186.000 units / 481.000 total)

3. J Cole "The Off-Season" (58.000 units / 432.000 total)

4. Morgan Wallen "Dangerous: The Double Album" (52.000 units / 1.889.000 total)

5. MoneyBagg Yo "A Gangsta's Pain" (43.000 units / 388.000 total)

6. Dua Lipa "Future Nostalgia" (34.000 units / 1.423.000 total)

7. Juice WRLD "Goodbye & Good Riddance" (32.000 units)

8. (new) DMX "Exodus" (32.000 units)

9. The Weeknd "After Hours" (30.000 units / 2.448.000 total)

10. Luke Combs "What You See Is What You Get" (29.000 units / 2.503.000 total)

welly
More from Creative Disc