Beyoncé akhirnya merilis album studio ke-7 miliknya, “RENAISSANCE” melalui labelnya sendiri Parkwood Entertainment dan Columbia Records. Album merupakan susulan dari album visual “LEMONADE” yang dirilisnya pada tahun 2016 lalu.
“RENAISSANCE” menjadi album-album yang sangat ditunggu perilisannya. Single pertama dari album ini, ‘Break My Soul’ sudah dirilis dengan lirik video untuk act 1 dari album ini.
Album dikemas dengan lagu-lagu meriah dan upbeat yang bisa beresonansi dengan semua orang. Dimana “RENAISSACE” merupakan puncak dari kebebasan dan pelarian yang mendorong kegembiraan serta hak pilihan. Ini merupakan perayaan era klub dan mengajak kita untuk menggerakkan jiwa dan kaki untuk menari.
act i RENAISSANCE 7.29 https://t.co/6sfw3sBWnz pic.twitter.com/FPPhEW1OTK
— BEYONCÉ (@Beyonce) June 30, 2022
“Membuat album ini memberi saya tempat untuk bermimpi dan menemukan pelarian selama waktu yang menakutkan bagi dunia,” kata Beyonce.
“Itu memungkinkan saya untuk merasa bebas dan bertualang di saat sedikit hal lain yang bergerak. Niat saya adalah untuk menciptakan tempat yang aman, tempat tanpa penghakiman. Tempat untuk bebas dari perfeksionisme dan overthinking. Tempat untuk berteriak, melepaskan, merasakan kebebasan. Itu adalah perjalanan eksplorasi yang indah.” Lanjutnya.
“RENAISSANCE” ahdir dengan para tim kolaborator yang produktif yaitu: The-Dream, Nile Rodgers, NOVA, NO ID, Raphael Saadiq, Mike Dean, Honey Dijon, Chris Penny, Luke Solomon, Skrillex, Beam, Big Freedia, Grace Jones dan Tems.
Album dihadirkan dengan format CD, digital, piringan hitam yang terbatas serta box set dengan merchandise spesial yang sudah terjual habis.
Berikut tracklist "RENAISSANCE":
1. I’M THAT GIRL
2. COZY
3. ALIEN SUPERSTAR
4. CUFF IT
5. ENERGY (FEAT. BEAM)
6. BREAK MY SOUL
7. CHURCH GIRL
8. PLASTIC OFF THE SOFA
9. VIRGO’S GROOVE
10. MOVE (FEAT. GRACE JONES, TEMS)
11. HEATED
12. THIQUE
13. ALL UP IN YOUR MIND
14. AMERICA HAS A PROBLEM
15. PURE/HONEY
16. SUMMER RENAISSANCE