Greyson Chance Menyambut Era Baru di Album "Palladium"

Oleh: welly - 26 Sep 2022

Hasil karya seorang musisi seringkali berkaitan erat dengan kehidupannya. Hal yang sama juga berlaku bagi musisi asal Oklahoma, Greyson Chance, yang merilis album terbarunya, Palladium pada Kamis (22/9). Album berisi 13 tracks ini juga menandai dimulainya era baru Greyson.

Sebelum merilis album Palladium, Greyson sempat merilis 3 lagu sebagai teaser, yaitu lagu tituler, Palladium, kemudian sebuah quarter life anthem, Athena, dan terakhir Homerun Hitter. Tak mau ketinggalan hype, Greyson Chance juga merilis single untuk 'My Dying Spirit' sehari setelah perilisan Palladium.


Bersama produser/songwriter, Jason Reeves, yang juga menulis lagu milik Louis Tomlinson, album ini dirampungkan pada Maret 2022. Menurut Greyson, Palladium ‘dikembangkan’ selama 12 tahun, sejak dirinya pertama kali viral melalui video cover Paparazzi oleh Lady Gaga.

Di 13 lagu yang berada di album Palladium ini, Greyson menyelipkan berbagai curhatan personalnya dari berbagai babak dalam hidupnya 12 tahun terakhir. Misalnya, di ‘Black Mascara’ ada potongan lirik “I think I’m better off when I do what I fucking want. (Kurasa aku akan lebih baik ketika melakukan apa yang kumau)” atau di ‘Hemingway, 74 Rue du Cardinal’, Greyson seringkali bertanya pada dirinya sendiri “Oh, and if I find my revolution, will I be triumphant or will I be ruined? (Dan jika aku berevolusi, apakah aku akan menang atau hancur?)”

Jika bisa belajar dari masa lalunya, ungkap Greyson, dirinya akan lebih menaruh waktu dan usaha untuk melindungi dirinya sendiri. Sebab, album ini adalah hasil yang didapatnya ketika Greyson melindungi insting dan intuisinya di dunia kreatif, sesuai dengan arti kata Palladium yang berasal dari kisah kuno Yunani tentang protection (perlindungan).

Usai menulis album Palladium, Greyson menyatakan bahwa dirinya mampu menjawab pertanyaan di lagu ‘Hemingway, 74 Rue du Cardinal’, “Aku 100% menang,” ucapnya seperti yang dikutip dari artikel Rolling Stone.

Sedikit fakta menarik, Greyson nggak menggunakan autotune sedikit pun di album ini. Jadi, apa lagu favorit kamu dari album Palladium? Yuk, tentukan pilihanmu setelah dengerin 13 tracks ini:

Teks: Tristin Hartono

welly
More from Creative Disc