Menjadi Tenang dan Romantis Bersama Jim Brickman, Rossa, Delon dan John Trones

Oleh: luthfi - 11 Sep 2022
Menjadi Tenang dan Romantis Bersama Jim Brickman, Rossa, Delon dan John Trones

Sadar atau tidak, Anda pasti pernah mendengar lagu instrumen buatan pianis bernama Jim Brickman. Karya-karya dia yang menenangkan sangat cocok untuk menjadi background music di berbagai macam pusat perbelanjaan mewah bahkan sampai di bandara. “Pesawat yang aku naiki menuju Jakarta langsung memutar ‘Timeless’ pas mendarat, tempat hotelku menginap juga memutar lagu itu di lobinya sampai-sampai aku berpikir ‘segininya ya orang Indonesia menyambutku’”, ungkap Jim sambil tertawa di sela-sela konser tunggalnya pada tanggal 3 September 2022 kemarin di Balai Sarbini Jakarta dan diadakan oleh Color Asia Live.

Dalam konser tunggalnya pertama kali di Indonesia, pianis yang sudah berkolaborasi dengan banyak artis seperti Lady A, Olivia Newton-John, Delta Goodrem, Five For Fighting, Michael Bolton, Martina McBride tampil apa adanya dan sederhana. Jim berkata, “Tutup matamu dan biarkan musik membawamu” dan ini menjadi sebuah pertanda bahwa penonton akan disuguhkan dengan sajian musik yang menenangkan dan juga romantis. Dari lagu ke lagu instrumental yang dibawakan terdapat passion dan semangat untuk membuat telinga dan pikiran penonton menjadi lebih rileks. Wajar jika Jim piawai dalam memberikan ketenangan melalui musik karena ia pernah masuk nominasi Grammy untuk Best New Age Album 2009 tempat album yang menenangkan pikiran beradu satu sama lain.



Meskipun musiknya terdengar menenangkan dan penuh dengan unsur romantis dan mampu membius pendengarnya untuk tidur (sesuatu yang Jim sangat sadar akan hal itu), ia pandai memberikan gimmick melalui obrolan di sela-sela konsernya. Mulai dari ia mulai membesar ukuran tubuhnya berkat menikmati makanan Indonesia yang mempunyai rasa yang beragam, bercerita tentang musiknya yang dipakai menjadi background music, sampai ia bermain piano dengan mata tertutup di beberapa lagu dan ia bisa melakukan hal itu.

Selain gimmick tersebut di dalam konser ini ia juga memboyong penyanyi solo yang berpengalaman di bidang musik broadway John Trones yang ia temui pertama kali ketika ia membuka konser untuk almarhumah Olivia Newton-John, dan dua penyanyi Indonesia kenamaan yaitu Delon dan Rossa.


Rossa berkolaborasi dengan Jim membawakan lagu “Tegar” yang disambut oleh paduan suara massal dari penonton serta “The Gift” sementara itu Delon membawakan lagu “Your Love” dengan suara beratnya yang membuat Balai Sarbini bergetar sambil membawakan kue favorit Jim di Jakarta yaitu kue nastar. John Trones sebagai partner vokal Jim juga tampil dengan baik dengan gaya vokal broadway yang elegan. Penampilan pada malam hari itu ditutup dengan lagu yang ia ciptakan untuk Martina McBride yang sangat populer di Indonesia yaitu “Valentine” dimana Rossa berperan menyanyikan lagu tersebut, sontak penonton pun bernyanyi bersama diiringi iringan piano yang lembut oleh Jim.



Melihat penampilan Jim seolah meilhat penampilan sebuah resital piano yang mewah, namun Jim sendiri tidak terlihat tampil mewah dan glamor. Ia justru tampil dengan sederhana dan apa adanya karena ia percaya bahwa kemampuannya memainkan denting piano sudah lebih dari cukup untuk membuat penontonnya nyaman dan tenang mendengarkan ia bermain. Prinsip Jim dimana biarkan musik yang membawamu memang benar adanya dan itu terpancar ketika Jim menekan tuts pertama di lagu pertama konser ini sehingga ia tidak butuh tata panggung yang menggelegar atau mewah, cukup sound system yang mampu mengeluarkan suara piano dan vokal dengan baik serta penonton yang siap larut dalam manisnya musik piano dari Jim.

Teks: Luthfi
Foto: Andi Bestari

luthfi