Mary J. Blige akhirnya merasa lega bisa bernapas kembali.
Delapan tahun sejak mengajukan gugatan cerai, ikon R&B berusia 53 tahun ini merenungkan sejauh mana kemajuannya dengan single baru yang terasa membebaskan, 'Breathing'. Single ini sekaligus membuatnya bersatu kembali dengan rapper Amerika, Fabolous.
"Kisah dibalik lagu ini adalah apa yang akhirnya saya lakukan, yaitu hidup, bernafas, menikmati hidup saya dan merayakan kebahagiaan dan kebebasan yang saya miliki dalam hidup. Itu sebabnya disebut 'Breathing'. Saya akhirnya bisa menarik napas lalu menghembuskan napas dan menikmati hidup, menikmati cinta," ungkap pelantun 'Family Affair' tersebut dalam sebuah wawancara.
Single terbaru Mary J. Blige ini merupakan gambaran dari albumnya mendatang, yang akan dirilis di akhir tahun. "Ini akan segera dirilis, mungkin akhir September, awal Oktober," ujarnya tentang proyek tersebut. "Tetapi akan ada dua single yang dirilis sebelum itu."
'Breathing', yang dirilis pada hari Jumat 16 Agustus lalu, juga bertepatan dengan perilisan film barunya, "Rob Peace", sebuah kisah yang menyayat hati tentang seorang siswa kulit hitam berbakat yang berjuang melawan kesulitan ekonomi sejak masa kanak-kanak melalui Yale.