Akhirnya! Halsey Ungkap Tanggal Rilis 'The Great Impersonator' Setelah Fans Ungkap Cover Album Utama

Oleh: Achmad Bagas - 06 Sep 2024
Akhirnya! Halsey Ungkap Tanggal Rilis 'The Great Impersonator' Setelah Fans Ungkap Cover Album Utama

Halsey akhirnya mengungkapkan tanggal rilis album terbarunya, "The Great Impersonator", yang akan dirilis pada 25 Oktober 2024. Pengumuman ini disampaikan penyanyi 'Wihtout Me' tersebut melalui  akun X pada Rabu (4/9).

Album studio kelima dari penyanyi berusia 29 tahun ini menjadi salah satu yang paling ditunggu, dengan Halsey menyebutkan bahwa album tersebut dibuat "di antara hidup dan mati." Postingan tersebut juga menampilkan sampul utama album dengan foto close-up hitam-putih, menunjukkan sisi artistik yang dalam dari Halsey.

Penggemar Halsey telah bekerja sama untuk menemukan petunjuk tersembunyi yang membawa mereka pada salah satu dari lima kapsul waktu yang terkait dengan perilisan album ini.

Sampul alternatif The Great Impersonator akan terungkap melalui kapsul yang ditemukan di kota-kota seperti London, New York, Toronto, Los Angeles, dan Sydney, dengan setiap kapsul menampilkan tema dekade berbeda.

Bersamaan dengan pengumuman ini, Halsey juga merilis single keempat yang berjudul 'Ego'. Halsey mengisyaratkan bahwa album ini akan membawa perjalanan emosional yang mendalam, melanjutkan kesuksesan dari album sebelumnya, "If I Can't Have Love," "I Want Power (2021)", yang sempat menduduki posisi kedua di Billboard 200.

Achmad Bagas
Instagram: @achmadbaqas